Perancangan Buku Batu Mulia di Indonesia

Arianto, Fernanda (2018) Perancangan Buku Batu Mulia di Indonesia. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3412100040-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
3412100040-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version

Download (6MB) | Preview

Abstract

Ketika sedang tren, eksistensi batu mulia semakin menguat di tengah masyarakat. Topik tentang batu mulia mudah ditemukan di media massa seperti buku, rubrik koran, dan artikel blog untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang berburu informasi atau sekedar penasaran. Namun saat tren batu mulia mulai menurun sejak 2015, akses informasi tentang batu mulia mulai berkurang. Informasi tentang batu mulia tidak sebanyak sebelumnya. Meski begitu, masih ada grup-grup di media sosial seperti facebook dengan anggota setidaknya puluh ribuan yang membicarakan tentang batu mulia setiap harinya terlepas sedang adanya tren atau tidak. Kelompok-kelompok ini secara tidak langsung berperan dalam keberlanjutan eksistensi batu mulia di Indonesia sampai sekarang.

Demi memudahkan pencarian tentang batu mulia, dirancanglah media yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan informasi terutama untuk mereka-mereka yang ingin mencari tahu keanekaragaman batu mulia Indonesia dan belum tahu sebaiknya memulai darimana. Media informasi dalam bentuk buku ini mengangkat konsep ‘sense of discovery’ yang berarti perasaan menemukan sesuatu yang baru dengan mengenal lebih dekat tiap jenis batu yang ditemukan di Indonesia. Konten dan desain buku disusun berdasar hasil riset yang didapat dari berbagai kajian literatur, wawancara mendalam, dan observasi langsung. Buku ini direncanakan akan terbagi dalam beberapa edisi agar bisa meliput berbagai jenis batu mulia semaksimal mungkin. Perancangan ini akan menceritakan detail penyusunan buku di edisi pertama yang berfokus pada sederet koleksi batu mulia yang sudah dipilih.

==============================================

When the trend happened, gemstones became the hot topic people talked about and its existence was strengthened among the heart of many locals. Anything related to gemstones was easy to find especially in mass media such as books, sections in newspaper, not to mention piles of blog articles eager to expose the wonder of gemstones to the world. However, the trend eventually declined beginning sometime during 2015. Since then, access to information about gemstones, especially the ones originated from Indonesia, started to decrease as well. Even so, there were still gemstones-dedicated groups in social media like facebook with members of at least tens of thousands who actively posted about gemstones every day. Trend or no trend. These kind of groups indirectly played a role in the continuing existence of gemstones in Indonesia until today.

In order to facilitate the search of information for gemstones in Indonesia, a media is designed to meet the information needs for those, in particular, who wanted to find out the diversity in Indonesia’s gemstones and weren’t sure where to begin. This information media in the form of a book used the concept ‘sense of discovery’ which means the feeling of finding something, or in this case, getting to know many gemstones found in Indonesia. The content and design for this book are based on the research done through several literatur studies, deep interviews, and direct obserations. The book was intended to be divided into several editions to uncover as many gemstones as possible because as time passed, newfound gemstones might appear anytime and anywhere in a country where 97% of its provinces had the potency to produce gemstones. This study would explain the research details and the compiling process to produce the first edition of the gemstones book.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSDP 741.64 Ari p
Uncontrolled Keywords: batu mulia, buku, Indonesia, informasi, konsep
Subjects: Q Science > QE Geology
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z278 Books
Divisions: Faculty of Architecture, Design, and Planning > Visual Communication Design > 90241-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Miss Fernanda Arianto
Date Deposited: 06 Oct 2020 03:59
Last Modified: 06 Oct 2020 03:59
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/59537

Actions (login required)

View Item View Item