Yasmono, Bambang (2002) Studi Pengaruh Perlakuan Panas Dan Variasi Media Pendingin Terhadap Presipitasi Karbida Krom Pada Pengelasan SMAW Baja Tahan Karat AISI 304. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
4196100033.pdf - Published Version Download (8MB) | Preview |
Abstract
Laju pendinginan pada proses pengelasan dan Iaku panas dari baja tahan karat austenitik sangat berpengaruh terhadap daya tahan korosi dari baja ini. Laju pendinginan yang lambat pada daerah range temperatur sensitis (800° C- 500° C) dapat menyebabkan timbulnya persipitasi karbida krom pada daerah batas butir, sehingga daerah sekitamya sangat rawan terhadap korosi intergranular. Pada penelitian ini telah dipelajari pengaruh laku panas dan proses pendinginan terhadap timbulnya persipitasi karbida krom dari hasil pengelasan SMA W baja tahan karat austenitik. Laku panas dikenakan pada temperatur 1000° C dan penahanan selama 5 menit yang dilanjutkan dengan proses pendinginan pada media: air. brine. oli. dan udara. Untuk mengetahui prosentase karbida krom yang terjadi. digunakan program Image Treatment Analysis dan pengamatan visual kualitatif. Perubahan yang terjadi karena laku panas dan proses pendinginan yang menggunakan brine dan air adalah berkurangnya endapan karbida krom pada batas butimya. sehingga daya tahan korosi dari baja ini dapat dipertahankan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSPe 623.843 2 Yas s |
Subjects: | T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy > TN879.6 Welding |
Divisions: | Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Naval Architecture and Shipbuilding Engineering > 36201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | ansi aflacha |
Date Deposited: | 18 Oct 2018 03:39 |
Last Modified: | 18 Oct 2018 03:39 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/59883 |
Actions (login required)
View Item |