Perbaikan Durasi Overhaul Desalination Plant PLTGU Di PT.PJB UP Gresik Dengan Pendekatan Metode Lean Six Sigma

Putra, Yehezkiel Cahya (2019) Perbaikan Durasi Overhaul Desalination Plant PLTGU Di PT.PJB UP Gresik Dengan Pendekatan Metode Lean Six Sigma. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 09211650024002-Master_Thesis.pdf] Text
09211650024002-Master_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2022.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Desalination Plant adalah unit yang memproses air laut menjadi air tawar sebagai bahan baku untuk memproduksi listrik pada PLTGU dengan menggunakan sistem penguapan dan pengembunan. Untuk mempertahankan kinerjanya, maka perlu dilakukan overhaul setiap 8000 jam operasi. Dari data historis overhaul dapat dilihat bahwa terdapat beberapa indikator yang tidak sesuai dalam pencapaian target, yaitu keterlambatan pekerjaan, pemborosan pekerjaan, evaluasi pekerjaan sehingga menyebabkan durasi pelaksanaan tidak sesuai dengan yang ditargetkan. Atas dasar tersebut, pada overhaul tersebut perlu dilakukan analisa penurunan durasi dengan cara mereduksi waste. Pemahaman proses digambarkan dalam Value Stream Mapping (VSM) untuk menunjukkan aliran informasi dan aliran kerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi aktifitas Non-Value Added serta adanya waste dalam pengelolaan overhaul dan menemukan cara untuk meminimalisasinya. Untuk mengidentifikasi dan mengurangi waste, peneliti menggunakan pendekatan metode Lean-Six Sigma. Metode Lean digunakan untuk mengidentifikasi dan mereduksi waste yang timbul sedangkan Metode Six Sigma digunakan untuk menentukan langkah penelitian dengan memanfaatkan DMAIC yaitu Define, Measure, Analyze, Improve dan Control. Dengan metoda VSM diperoleh rancangan proses kerja baru yang tertuang dalam bentuk Future State Mapping (FSM) dengan menghilangkan waste yang ada. Rancangan FSM dilakukan simulasi dengan software ARENA. Berdasarkan hasil simulasi base model dan rancangan FSM menunjukkan bahwa perbaikan aktifitas yang diusulkan dapat menurunkan durasi pelaksanaan overhaul desalination plant dari 25.64 days menjadi 22.85 days atau sebesar 10.88%.
================================================================================================
The Desalination Plant is a unit that processes seawater into fresh water as a raw material for producing electricity in the PLTGU using a system of evaporation and condensation. To maintain its performance, it is necessary to overhaul every 8000 hours of operation. From historical overhaul data, it can be seen that there are several indicators that are not achieved the target, namely work delays, job wastage, job evaluation, which caused the duration of implementation not to be targeted. On this basis, duration of the overhaul needs to be carried out for reducing waste. Understanding the process is described in the Value Stream Mapping (VSM) to show information flow and work flow. The purpose of this study is to identify Non-Value Added activities and the existence of waste in managing overhaul and find ways to minimize it. To identify and reduce waste, researchers use the Lean-Six Sigma method approach. The Lean method is used to identify and reduce waste that arises while the Six Sigma Method is used to determine the research steps by utilizing DMAIC namely Define, Measure, Analyze, Improve and Control. With the VSM method, a new work process design is stated in the form of Future State Mapping (FSM) by eliminating existing waste. The FSM design is simulated with ARENA software. Based on the simulation results of the base model and FSM design, it is shown that the proposed activity improvements could reduce the duration of the desalination plant overhaul from 25.64 days to 22.85 days or 10.88%.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: RTMT 658.155 2 Put p-1 2019
Uncontrolled Keywords: Desalination Plant, DMAIC, Lean-Six Sigma, Overhaul, Waste
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA169 Reliability (Engineering)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ174 Maintenance and repair of machinery
Divisions: Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Technology Management > 61101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Putra Yehezkiel Cahya
Date Deposited: 10 Jan 2022 01:39
Last Modified: 10 Jan 2022 01:39
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/61377

Actions (login required)

View Item View Item