Perencanaan Pemanfaatan Panas Buang Exhaust Gas Dan Cooling Water (High Temperature) Sebagai Water Heater Pada Sistem Domestik Kapal Pesiar 48 Meter

Anggriawan, Nizar Febri (2019) Perencanaan Pemanfaatan Panas Buang Exhaust Gas Dan Cooling Water (High Temperature) Sebagai Water Heater Pada Sistem Domestik Kapal Pesiar 48 Meter. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 04211646000012-Undergraduate_Theses.pdf] Text
04211646000012-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2022.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kapal pesiar atau cruise ship merupakan kapal yang dipakai secara khusus untuk tujuan rekreasi dan hiburan. Sebagai sarana liburan dan hiburan maka desain alat transportasi ini memerlukan perhatian yang lebih. Desain dari kapal itu sendiri harus dapat membuat nyaman bagi para penumpang. Selain desain yang nyaman, fasilitas lain yang disediakan oleh kapal juga harus dapat memenuhi kebutuhan dari para penumpang. Salah satu cara untuk meningkatkan kenyamanan bagi para penumpang kapal pesiar dengan menambahkan air panas pada sistem domestik. Akan memerlukan energi listrik yang besar jika menggunakan water heater electric. Semetara di kamar mesin terdapat panas buang yang dapat dimanfaatkan. Tujuan dari tugas akhir ini adalah untuk merencanakan pemanfaatan waste heat yang terdapat pada exhaust gas dan cooling water system (high temperature) sebagai water heater pada domestik sistem. Metode yang digunakan adalah analisa perhitungan dan referensi dari sumber lain. Dari hasil analisa perhitungan didapatkan kebutuhan air panas pada kapal ini sebesar 3409 liter/hari dan membutuhkan kalor 167.12 kJ/s untuk menaikkan temperatur air dari 250C - 660C. Dari hasil perhitungan, pada load engine 50% memiliki kalor 469kJ/s, load engine 75% memiliki kalor 645kJ/s, load engine 80% memiliki kalor 729 kJ/s dan load engine 100% memiliki kalor 781kJ/s, sedangkan pada cooling water system (high temperature) memiliki kalor sebesar 252 kJ/s. Insulasi tangki menggunakan material glasswool dengan dengan tebal 610 mm. Sedangkan insulasi pada pipa menggunakan material glasswool dengan ketebalan 50 mm. Dengan mengganti water heater electric dengan memanfaatkan waste heat dapat meminimalkan pengeluaran hingga Rp. 245,211.833 per hari atau Rp. 7,356,355.008 per bulan.
================================================================================================
Cruise ship is a ship used for recreational and entertainment purposes. As a means of vacation and entertainment, the design of this transportation equipment requires more attention. The design of the ship itself must be able to make it comfortable for the passengers. One way to increase comfort for cruise ship passengers is by adding heating water to the domestic system. Will need a large amount of electrical energy if you use an electric heater. While in the engine room there is exhaust heat that can be utilized. The purpose of this final project is to plan the utilization of waste heat contained in the exhaust gas and cooling water system (high temperature) as a water heater on the domestic system. The method used is analysis of calculations and references from other sources. From the results of the calculation analysis it was found that the hot water requirements of this vessel were 3409 liters/day and needed a heat 167.12 kJ/s to increase the water temperature from 250C to 660C. From the calculation results, the 50% load engine has a heat 469 kJ/s, 75% load engine has a heat 645 kJ/s, 80% load engine has a heat 729 kJ/s, 100% load engine has a heat 781 kJ/s, while in cooling water system (high temperature) has a heat 252 kJ/s. Tank insulation using glasswool with thickness 610 mm. While the insulation on the pipe uses glasswool with thickness 50 mm. By replacing electric water heater by utilizing heeat waste can be minimize the cost up to Rp. 245,211.833 per day or Rp. 7,356,355.008 per month.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSSP 623.812 53 Ang p-1 2019
Uncontrolled Keywords: Waste Heat Recovery, Exhaust gas, Cooling water system (high temperature), Heat Exchanger
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD395 Reservoirs (water supply)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ263 Heat exchangers
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Engineering > 36202-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Nizar Febri Anggriawan
Date Deposited: 26 Jan 2022 02:40
Last Modified: 26 Jan 2022 02:40
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/62097

Actions (login required)

View Item View Item