Larasaty, Pety (2015) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Pembelian Secara Online Melalui Jejaring Sosial (Studi Kasus Mahasiswa ITS). Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
Non Degree Thesis.pdf - Published Version Download (26MB) | Preview |
Abstract
Saat ini internet semakin diminati oleh masyarakat
Indonesia. Masyarakat memanfaatkan internet untuk mengakses
jejaring sosial. Selain itu, internet juga digunakan sebagai lahan
jual beli barang atau jasa. Bahkan saat ini, jejaring sosial mulai
dimanfaatkan sebagai lahan jual beli online (social commerce).
Banyak pemilik usaha yang menggunkan jejaring sosial untuk
meningkatkan pendapatan mereka. Sebagai para pelaku usaha,
penting untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi
keputusan seseorang dalam melakukan pembelian online melalui
jejaring sosial. Oleh karena itu, pada penelitian ini akan dilakukan
analisis terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan
pembelian secara online melalui jejaring sosial studi kasus
Mahasiswa ITS. Metode statistik yang digunakan adalah regresi
logistik biner dengan faktor-faktor yang diduga mempengaruhi
yaitu faktor keamanan, kepercayaan, kualitas layanan, harga, dan
keragaman produk. Hasil analisis menunjukkan bahwa faktorfaktor
yang mempengaruhi keputusan pembelian secara online
melalui jejaring sosial adalah faktor keamanan, kepercayaan dan
keberagaman produk.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | RSSt 519.535 Lar f |
Uncontrolled Keywords: | Internet, Jejaring sosial, Regresi Logistik Biner, Social Commerce, Toko Online |
Subjects: | H Social Sciences > HM Sociology > HM742 Online social networks. |
Divisions: | Faculty of Mathematics and Science > Statistics > 49401-(D3) Diploma 3 |
Depositing User: | ansi aflacha |
Date Deposited: | 25 Mar 2019 06:50 |
Last Modified: | 25 Mar 2019 06:50 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/62574 |
Actions (login required)
View Item |