Eksperimen dan pemodelan pengaruh kondisi operasi ekstraksi hydrothermal terhadap konsentrasi xanthone pada ekstrak kulit buah manggis (Garcinia mangostana)

Lestari, Sarah Duta and Sulaiman, Edwin Azmiramdhan (2015) Eksperimen dan pemodelan pengaruh kondisi operasi ekstraksi hydrothermal terhadap konsentrasi xanthone pada ekstrak kulit buah manggis (Garcinia mangostana). Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of undergraduated thesis.pdf]
Preview
Text
undergraduated thesis.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh
kondisi operasi ekstraksi hydrothermal terhadap konsentrasi
xanthone dan membuat pemodelan untuk memodelkan proses
ekstraksi hydrothermal.
Xanthone merupakan salah satu senyawa polifenol
antioksidan yang terkandung dalam kulit buah manggis (Garcinia
mangostana). Untuk mendapatkan xanthone dari kulit manggis
secara optimal perlu dilakukan suatu upaya, salah satunya adalah
ekstraksi secara hydrothermal. Ekstraksi secara hydrothermal
adalah ekstraksi yang menggunakan air sebagai pelarut pada
kondisi subkritis atau pada suhu dan tekanan tinggi (T>100oC;
P>1 atm). Pada penelitian ini, variabel bebas yang digunakan
adalah variasi temperatur (120, 140, 160, 180 dan 200oC) dan
tekanan operasi (3, 5, dan 10 MPa). Metode analisa kandungan
ekstrak xanthone yang digunakan adalah metode
spektrofotometri.
Pemodelan menggunakan solver pada Microsoft Excel.
Peralatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah High
Performance Liquid Chromatography (HPLC) pump, Ekstraktor, Furnace, Cooler/Chiller, Filter, Back Pressure Regulator (BPR),
Collection Vial, Spektrofotometer.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan suhu
operasi pada ekstraksi hydrothermal menyebabkan peningkatan
%recovery xanthone. Dari segi kondisi starting material, ekstraksi
kulit manggis kering lebih optimal daripada kulit manggis segar.
Didapat kondisi optimal ekstraksi hydrothermal adalah pada 160
oC tekanan 5 MPA. Selain itu dengan adanya nilai KD hasil
ekstraksi untuk jangka waktu yang lebih lama dapat diperkirakan.

=====================================================================================================

The purpose of this research is to analyze the effect of
hydrothermal extraction operation condition toward the xanthone
concentration and simulate to get a comparation between
experimental and simulation result.
Xanthone is one of the antioxidant compound that is
contained in the pericarp of mangosteen fruit. There are ways to
get the xanthone from pericarp of mangosteen optimally, one of
them is hydrothermal extraction. Hydrothermal extraction is an
extraction method that uses water at subcritical condition or high
temperature and high pressure water (T>100°C, P>1 atm) as
solvent. There are some terms to consider in getting high
xanthone contents in the extract, such as xanthone contents in
mangosteen pericarp, operational temperature and pressure. In
this research, the variables are variations of operation
temperature (120, 140, 160, 180 and 200oC) and pressure (3, 5,
and 10 MPa). The method to analyze the contents of xanthone is
spectrophotometry method. The simulation is using solver of
Microsoft Excel software.
The equipments for this research consist of High
Performance Liquid Chromatography (HPLC) pump, Extractor, Furnace, Cooler/Chiller, Filter, Back Pressure Regulator (BPR),
Collection Vial and Spectrophotometer.
The conclusion of this research are showing that the
temperature increament cause increasing of xathone recovery.
Recovery of xanthone is best obtained at 160 oC 5 MPA with a
recovery of xanthone 82,07 %. The simulation has been done and
can be used to estimate the xanthone recovery of longer
extraction time.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSK 660.284 248 Les e
Uncontrolled Keywords: Ekstraksi, Hydrothermal, xanthone, spektrofotometri
Subjects: T Technology > TP Chemical technology > TP156 Crystallization. Extraction (Chemistry). Fermentation. Distillation. Emulsions.
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Chemical Engineering > 24201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: - Taufiq Rahmanu
Date Deposited: 05 Apr 2019 02:47
Last Modified: 05 Apr 2019 02:47
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/62698

Actions (login required)

View Item View Item