Taufanie, Dinni Ari Rizky (2016) Prakiraan Kekeringan Di Indonesia Menggunakan Kombinasi Wavelet Fuzzy Logic Berdasarkan Data Reanalisis. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
1312100017-Undergradute Thesis.pdf - Published Version Download (2MB) | Preview |
Abstract
Kekeringan terjadi ketika suatu daerah kekurangan
curah hujan dari biasanya (kondisi normal). Apabila kekeringan
terjadi berkepanjangan selama satu musim atau lebih maka akan
mengakibatkan ketidakmampuan memenuhi kebutuhan air yang
dicanangkan. Hal ini akan menimbulkan dampak terhadap
ekonomi, sosial dan lingkungan alam. Tingkat kelas atau derajat
kekeringan disuatu lokasi penelitian dapat diketahui melalui
analisis indeks kekeringan yaitu Standardize Precipitation Index
(SPI). Metode prakiraan yang digunakan adalah Wavelet Fuzzy
Logic (WFL). Kelebihan dari metode WFL adalah dapat
meminimalkan eror dan campur tangan manusia dalam
prosesnya. Indonesia pada tahun 2016 diprakirakan mengalami
kekeringan parah pada bulan Januari didaerah Okaba, Merauke.
Daerah Papua dan Kalimantan merupakan daerah yang rawan
kekeringan selama tahun 2016. Halmahera diprakirakan menjadi
daerah rawan kekeringan hanya pada triwulan pertama.
Sulawesi Utara diprakirakan menjadi daerah rawan kekeringan
pada tiwulan pertama dan ketiga, Sedangkan Riau pada triwulan
pertama, kedua dan Ketiga. Sumatera utara pada awal tahun
diprakirakan sebagai daerah yang mendekati normal namun
pada triwulan kedua, ketiga dan keempat diprakirakan menjadi
daerah rawan kekeringan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSSt 515.243 3 Tau p |
Uncontrolled Keywords: | Kekeringan, Standardized Precipitaion Index, Wavelet Fuzzy Logic |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA403.3 Wavelets (Mathematics) |
Divisions: | Faculty of Mathematics and Science > Statistics > 49201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | ansi aflacha |
Date Deposited: | 08 Apr 2019 03:35 |
Last Modified: | 08 Apr 2019 03:35 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/62712 |
Actions (login required)
View Item |