Dwijayanto, Ega (2015) Manajemen Lalu Lintas Akibat Adanya Pembangunan The City Square. Undergraduate thesis, Institut Technology Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
3112105058-Undergraduate Thesis.pdf - Published Version Download (3MB) | Preview |
Abstract
Surabaya merupakan kota metropolitan di Jawa
Timur. Sebagai kota metropolitan Surabaya menjadi tujuan
bisnis, pendidikan, wisata dan jasa. Oleh karena itu, saat ini
kota Surabaya sedang gencar-gencarnya melakukan
pembangunan baik struktur maupun infrastrukturnya.
Gedung-gedung tinggi seperti Mall, Hotel, Perumahan dan
Apartemen makin banyak dibangun di Surabaya. Dengan
dibangunnya gedung-gedung tersebut pasti terjadi
peningkatan arus lalu lintas didaerah tersebut. Begitu juga
dengan dibangunnya The City Square yang merupakan
bentuk hunian baru di Kota Surabaya yang terdiri dari tiga
fungsi yaitu apartemen, condotel dan office. Pembangunan
The City Square diperkirakan akan menyebabkan arus lalu
lintas di daerah Jalan Margorejo dan Raya Jemursari akan
semakin meningkat dan mempengaruhi peningkatan arus
lalu lintas yang ada.
Tugas akhir ini menganalisa dengan menggunakan
data yang berasal dari survey traffic counting pada titik-titik
yang telah ditetapkan serta survey kondisi geometrik jalan di
lingkungan sekitar lokasi proyek. Data penunjang lainnya
adalah data volumen kendaraan per tahun pada Kota
Surabaya yang di dapat dari Dinas Perhubungan serta data
vi
bangunan analog yang berada disekitar lokasi studi. Dengan
data yang ada, dilakukan analisa kondisi eksisting (2014)
menggunakan panduan MKJI 1997. Untuk keperluan
peramalan volumen lalu lintas pada tahun ke – n
menggunakan metode bunga majemuk dengan data volumen
kendaraan per tahun pada Kota Surabaya. Hasil peramalan
volumen lalu lintas dan perhitungan bangkitan lalu lintas
dianalisa lebih lanjut, serta membebankan jaringan jalan
dengan volume lalu lintas akibat pengoperasian
pembangunan tersebut. Kemudian menganalisa bangkitan
The City Square dengan menggunakan metode regresi linier.
Diharapkan kedepannya, apabila lokasi tersebut
mengalami kemacetan atau DS > 0,75, maka kita dapat
menentukan beberapa alternatif untuk memperbaiki kinerja
jalan dan simpang di sekitar lokasi diantaranya adalah
pengaturan lampu lalu lintas, pelebaran jalan atau jalan
satuarah.
==========================================================================================================
As one of the metropolis city in Jawa Timur, people
recognize Surabaya for its business, education, and tourism
service. This city is massively growing right now, adjusting new
facilities here and there. Brand new shopping centre, housing
complex and apartment all around Surabaya. As the result, it
gives bad effect for the traffic. Same condition happens to the
construction of The City Square which is a new superblok in
Surabaya. Consist of 3 buildings for apartment, condotel, and
office, this building surely causing traffic to increase in
Margorejo and Raya Jemursari..
This report aims is analyzing data from traffic counting
survey on spesific choosen locations and also road’s geometry
around the project locations. The other supporting data is
vehicle’s volume per year in Surabaya, source from Dinas
Perhubungan Surabaya, also analog buiding’s data around study
locations. Based on data, existing condition analyze (2014)
happens with the guide from MKJI 1997. For traffic volume
prediction in year-n using –metode bunga majemuk- with
vehicle’s volume data per year in Surabaya. The result of traffic
volume and addition from The City Square will be analyze
further, and also add road connection with traffic volume caused
by the construction. The final step is analyzing vehicles addition
from The City Square using linier regretion method.
viii
In case, if there will be traffic jam or DS > 0.75, some
alternatives will be given to fix road performance and interchange
around the location such as traffic light coordination, road
extention or 1 way road.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSS 388.413 12 Dwi m |
Uncontrolled Keywords: | Manajemen Lalu Lintas,Apartemen The City Square,Surabaya |
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications > HE355 Traffic engineering |
Divisions: | Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Mr. Tondo Indra Nyata |
Date Deposited: | 26 Jun 2019 02:42 |
Last Modified: | 26 Jun 2019 02:42 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/63260 |
Actions (login required)
View Item |