Perencanaan Struktur Gedung Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya Menggunakan Sistem Rangka Pemikul Momen Menengah (SRPMM)

Novianti, Kholif and Prionggo, Sigit (2016) Perencanaan Struktur Gedung Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya Menggunakan Sistem Rangka Pemikul Momen Menengah (SRPMM). Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3113030111-114-Non Degree Thesis.pdf]
Preview
Text
3113030111-114-Non Degree Thesis.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Gedung Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Negeri Sunan
Ampel Surabaya berada di Jalan Achmad Yani, Jemursari,
Surabaya. Berdasarkan hasil Standart Penetration test (SPT)
diketahui bahwa gedung dibangun diatas kelas situs tanah sedang
dan termasuk dalam kategori desain seismik C sehingga
perencanaan struktur mengggunakan metode Sistem Rangka
Pemikul Momen Menengah.
Perhitungan struktur dan gempa mengacu pada peraturan
yang berlaku. Proses dalam perhitungan struktur meliputi analisa
pembebanan, permodelan struktur, analisa gaya dalam,
perhitungan penulangan, serta cek persyaratan elemen struktur.
Sedangkan untuk perhitungan struktur atap dilakukan perhitungan sambungan. Untuk analisia gempa dalam perencanaan ini
digunakan analisa statik ekivalen.
Dari hasil perhitungan, dimensi struktur atas terdiri dari
pelat lantai dengan tebal 12 cm, gording profil LLC
150.50.20.3,2, pengantung gording Ø10 mm, ikatan angin Ø10
mm, profil kuda-kuda WF 300.150.6,5.9, dimensi balok anak
(B2) 30 cm x 50 cm, dimensi balok induk (B1) 40 cm x 60 cm,
dimensi kolom 50 cm x 50 cm, dimensi sloof 40 cm x 60 cm,
serta struktur bawah menggunakan borpile diameter 30 cm dan
kedalaman 10 m.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: RSS 690.73 Nov p
Uncontrolled Keywords: Sisten Rangka Pemikul Momen Menengah
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA683 Precast concrete construction. Prestressed concrete construction.
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22401-(D3) Diploma 3
Depositing User: ansi aflacha
Date Deposited: 03 Jul 2019 03:59
Last Modified: 03 Jul 2019 03:59
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/63419

Actions (login required)

View Item View Item