Sutrisno, Dwi Sigit (2019) Desain Dan Implementasi Baterai Charger Li-Po Menggunakan Konverter Buck Dengan Metode Constant Current Constant Voltage. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
07111540000006-Undergraduate_Theses.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Baterai adalah perangkat yang dapat menyimpan energi listrik. Setelah digunakan sebagai sumber energi, baterai akan berkurang kapasitas energinya, supaya dapat kembali ke kapasitas maksimumnya kembali maka baterai tersebut perlu dicharge. Metode yang umum digunakan untuk mencharge baterai li-po adalah constant current constant voltage yaitu dengan memberikan arus konstan terlebih dahulu dan dilanjutkan tegangan konstan pada kondisi tertentu. Untuk mendapatkan tegangan yang diinginkan, maka baterai li-po dapat disusun secara seri. Penyusunan baterai secara seri ini mengakibatkan waktu untuk mencharge setiap sel baterai menjadi tidak sama karena setelah digunakan maka setiap sel akan memiliki tegangan yang berbeda. Pada tugas akhir ini akan diusulkan charger baterai li-po yang dapat mencharge setiap sel pada baterai tersebut secara sendiri-sendiri sehingga tidak menyebabkan overcharging pada sel baterai. Charger li-po ini menggunakan konverter buck dengan metode constant current constant voltage. Pada implementasinya, kontroller PI pada konverter buck ini dapat menghasilkan arus konstan dan tegangan konstan pada beban resistor, jika pada baterai memiliki ripple arus 10% saat constant current. Pengujian charging baterai hingga penuh menunjukkan waktu yang berbeda pada setiap sel yaitu sel 1 selama 84 menit, sel 2 selama 92 menit dan sel 3 selama 76 menit. Rata-rata efisiensi sebesar 88,3% untuk konverter 1, konverter 2 sebesar 89,4% dan konverter 3 sebesar 89,3%.
==============================================================================================================================
Battery is a device that can store electrical energy. After being used as an energy source, energy capacity of the battery would be reduced, so that it can return to its maximum capacity, the battery needs to be charged. The method that is commonly used to charge li-po batteries is a constant current constant voltage, which is to keep a constant current first and to continue a constant voltage under certain conditions. To get the desired voltage, the li-po battery can be arranged in series. Arranged of batteries in series can make time to charge each cell of the battery to be not the same because after being used then each cell will have a different voltage. In this final project, a li-po battery charger will be proposed which can charge each cell on the battery individually so that it does not cause overcharging on the battery cell. This li-po charger uses a buck converter with constant current constant voltage method. On the implementation of buck converter, PI controller can make a constant current constant voltage in resistor as load, if in battery it will produce ripple of current 10% in constant current mode. The charging test for the battery until full shows different times for each cell, cell 1 for 84 minutes, cell 2 for 92 minutes and cell 3 for 76 minutes. They have average efficiency of 88.3% for converter 1, converter 2 is 89, 4% and converter 3 is 89.3%.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | RSE 621.312 424 Sut d-1 2019 |
Uncontrolled Keywords: | Charger Baterai, Li-Po, CC-CV, Konverter buck, Battery Charger |
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK2921 Lithium cells. |
Divisions: | Faculty of Electrical Technology > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Dwi Sigit Sutrisno |
Date Deposited: | 05 Jan 2023 08:21 |
Last Modified: | 05 Jan 2023 08:22 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/63446 |
Actions (login required)
View Item |