Desain Workstation Counter Makanan Untuk Kantin Di Mall/Plaza Dengan Sistem Modular

Bimo, Arioseno T.P (2005) Desain Workstation Counter Makanan Untuk Kantin Di Mall/Plaza Dengan Sistem Modular. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3497100009-Undergraduate Thesis.pdf]
Preview
Text
3497100009-Undergraduate Thesis.pdf

Download (35MB) | Preview

Abstract

Pada masa-masa krisis ekonomi yang berkepanjangan ini, justru semakin
banyak gedung-gedung pusat pertokoan yang dibangun karena adanya pendapat bahwa
gedung-gedung yang lazim disebut Mall atau Plaza ini merupakan bisnis properti yang
menguntungkan. Plaza atau mall ini biasanya diperlengkapi dengan fasilitas I sarana
bermain, makan-minum dan juga kebersihan. Untuk sarana makan-minum disamping
gerai I counter serta restaurant yang berdiri sendiri, ada juga tempat makan dengan
menggunakan sistem food court. Sasaran dari food court ini tentu saja pengunjung dari
mall/ plaza yang tergolong masyarakat ekonomi menengah keatas pada umumnya. Dari
kondisi tersebut kemudian muncullah pertanyaan bagaimana dengan para karyawan dari
mall I plaza itu sendiri yang tergolong masyarakat ekonomi menengah kebawah yang
hendak membeli makan siang pada saat jam kerjanya? Untuk itu didirikanlah sebuah
kantin yang menjual produk makanan minuman yang terjangkau oleh karyawan mall I
plaza pada khususnya dan masyarakat ekonomi menengah bawah pada umumnya.
Sistem yang digunakan kantin ini adalah sistem food court yang disini lazim disebut
"pujafera" sehingga pembeli bisa memilih makanan minuman apa yang dikehendakinya
untuk dibeli.
Aturan dalam pembentukan kantin masih belum baku seperti aturan food court
seperti misalnya food counternya sehingga muncul beberapa masalah karena hal
tersebut. Masalah yang timbul antara lain lambatnya pelayanan dan padatnya antrian
didepan counter sehingga wilayah depan counter menjadi terkesan kumuh.
Dari permasalahan yang terjadi, maka studi akan dipusatkan pada wilayah
depan counter, konfigurasi dalam counter juga bentuk counter secara keseluruhan yang
dapat menampung saran a I fasilitas yang dibutuhkan oleh sebuah counter.
lnovasi dari perancangan ini abalah bentuk bagian depan dari counter yang
dapat menarik perhatian pengunjung dan cukup komunikatif ( dapat memberikan
informasi mengenai apa saja makanan dan minuman yang dijual) dengan pembeli yang
datang. Konfigurasi bagian dalam counter yang dapat mendukung aktivitas dari operator
yang cukup tinggi frekuensinya. Dari inovasi ini diharapkan dapat mengatasi
permasalahan yang terjadi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSD 620.004 2 Bim d
Subjects: T Technology > TS Manufactures > TS171 Product design
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Industrial Design Product > (S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: ansi aflacha
Date Deposited: 10 Jul 2019 02:40
Last Modified: 10 Jul 2019 02:40
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/63781

Actions (login required)

View Item View Item