Ratnasari, Yeni (2014) Penentuan tripologi kesenjangan wilayah di kabupaten Lamongan Berdasarkan aspek ekonomi dan sosial. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
3610100032-Undergraduate_Thesis.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Permasalahan mendasar yang terjadi pada pembangunan
wilayah di Kabupaten Lamongan adalah terdapat ketidakmerataan
percepatan dan pertumbuhan ekonomi serta kesejahteraan sosia antar
kecamatan. Kondisi demikian menyebabkan perbedaan kemajuan
pembangunan wilayah, sehingga menyebabkan pertumbuhan wilayah
yang tertinggal akan semakin tertinggal.
Penelitian ini bertujuan untuk menentuan variabel-variabel
yang berpengaruh terhadap kesenjangan wilayah di Kabupaten
Lamongan berdasarkan aspek ekonomi dan sosial dengan menggunakan
analisis PLS-CFA. Selanjutnya, menganalisis tingkat kesenjangan
wilayah berdasarkan variabel-variabel yang berpengaruh terhadap
kesenjangan ekonomi dan sosial menggunakan analisis Point by Point
Method dan statistik deskriptif. Dan tahap terakhir adalah menentukan
tipologi kesenjangan wilayah berdasarkan aspek ekonomi dan sosial
menggunakan analisis statistic deskriptif
Hasil akhir yang didapatkan dari penelitian ini adalah
terdapat 4 tipologi kesenjangan wilayah berdasarkan aspek ekonomi
dan sosial, yaitu TIpologi A ditempati oleh Kecamatan Babat dan
Lamongan; Tipologi B ditempati oleh Kecamatan Paciran dan
Brondong; Tipologi C ditempati Kecamatan Sugio, Kedungpring,
Sekaran, dan Sukodadi; Tipologi D ditempati Kecamatan Sukorame,
Bluluk, Ngimbang, Sambeng, Mantup, Kembangbahu, Modo, Pucuk ,
Tikung, Sarirejo, Deket, Glagah, Karangbinangun, Turi, Kalitengah,
Karanggeneng, Maduran, Laren, Solokuro
==============================================================================================================
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSWP 519.53 Rat p |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA278.55 Cluster analysis |
Divisions: | Faculty of Architecture, Design, and Planning > Regional and Urban Planning > 35201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | - Taufiq Rahmanu |
Date Deposited: | 22 Jul 2019 02:57 |
Last Modified: | 22 Jul 2019 02:57 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/64641 |
Actions (login required)
View Item |