Andarini, Mela Erwati (2019) Perancangan Geometrik dan Perkerasan Jalan Tol Cileunyi – Sumedang – Dawuan (Cisumdawu) STA 26+800 – STA 41+939 dengan Jenis Perkerasan Kaku. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
03111745000041-Undergraduate_Theses.pdf Download (25MB) | Preview |
Abstract
Jalan Tol Cileunyi – Sumedang – Dawuan (Cisumdawu) merupakan jalan tol sepanjang 62,725 km yang melintasi daerah Cileunyi, Sumedang dan Dawuan. Jalan tol ini dibangun untuk mendukung pertumbuhan ekonomi di wilayah Provinsi Jawa Barat dan akan menghemat waktu tempuh dari 5-6 jam menjadi 1-2 jam. Jalan tol ini akan menjadi jalur alternatif jika terjadi kerusakan atau bencana alam yang memutuskan Jalan Cadas Pangeran di Sumedang. Selain itu dengan dibangunnya jalan tol ini diharapkan dapat menjadi solusi dari kemacetan yang sering terjadi di daerah Jatinangor dan Tanjungsari. Sampai saat ini tahap konstruksi masih dilakukan pada Seksi I dan II. Sedangkan untuk Seksi III-VI masih dalam tahap perencanaan dan pembebasan lahan. Jalan Tol Cisumdawu akan memberikan pelayanan yang baik, aman, nyaman dan lancar jika dalam perancangannya dilakukan sebaik mungkin berdasarkan persyaratan dan standar-standar yang ada. Perancangan jalan yang dilakukan meliputi perancangan geometrik jalan dan tebal perkerasan. Pada akhir perencanaan akan dilakukan perhitungan anggaran biaya terhadap biaya galian dan timbunan serta pekerjaan perkerasan kaku. Perancangan yang akan di bahas dalam Tugas Akhir ini adalah pada STA 26+800 sampai dengan STA 41+939 yang merupakan bagian dari Seksi II-Seksi V.
Metode yang digunakan untuk merancang geometrik jalan mengacu pada Geometri Jalan Bebas Hambatan untuk Jalan Tol Tahun 2009 yang dikeluarkan oleh Direktorat Jendral Binamarga. Untuk perancangan tebal perkerasan mengacu pada Manual Desain Perkerasan Jalan Tahun 2018 oleh Direktorat Jenderal Bina Marga, dan untuk perencanaan sambunganya menggunakan Pd-T-14-2003 tentang Perencanaan Perkerasan Jalan Beton Semen. Untuk perhitungan Rencana Anggaran Biaya digunakan Standar Harga Pemerintah Kota Bandung sebagai acuannya.
Dari hasil perancangan yang telah dilakukan, didapatkan panjang jalan tol 15,138 km dengan 7 PI dan 16 PPV. Tebal lapisan perkerasan kaku yang dibutuhkan untuk umur rencana 40 tahun adalah 305 mm untuk lapisan pelat beton, 100 mm untuk lapis pondasi LMC, 150 mm untuk lapis drainase dan 300 mm untuk lapis pondasi dengan stabilisasi semen. Total anggaran biaya yang dibutuhkan adalah sebesar Rp 1.655.032.208.223,40,-
===============================================================================================================================
Cileunyi - Sumedang - Dawuan Toll Road (Cisumdawu) is a 62,725 km length toll road that crosses Cileunyi, Sumedang and Dawuan. This toll road was built to support economic growth in West Java and will save travel time from 5-6 hours to 1-2 hours. This toll road will also be an alternative route if there is a damage or natural disasters which cause Cadas Pangeran road to be cut off. In addition, the construction of this toll road is expected to be a solution to the congestion that often occurs in Jatinangor and Tanjungsari areas. Until now, the construction has reached out Sections I and II. Section III-VI is still on the planning and land acquisition stage. Cisumdawu Toll Road will provide a good service, safe, comfortable and smooth traffic if its design is done as best as possible based on existing requirements and standards. The design of road consist of geometrics design and pavement design. At the end of the plan there will be a calculation of costs for cut and fill works and rigid pavement materials. The design that will be discussed in this Final Project is on STA 26 + 800 up to STA 42 + 800 which is located at Section II-Section V.
The method that is used to design the road geometrics refers to the Geometry Standard of Freeways for Toll Road 2009 from Binamarga. While the design of Pavement Thickness refers to the 2018 Road Pavement Design Manual by the Directorate General of Highways. For the details connections planning, refers to Pd-T-14-2003 “Concrete Cement Road Pavement Planning”. For the calculation of Budget Plan based on Bandung the Government Price Standard.
From the results of the design that has been done, the length of the highway is 15.14 km with 7 PIs and 16 PPVs. The thickness of the rigid pavement layer required for the 40-year plan life is 305 mm for the concrete plate layer, 100 mm for the LMC foundation layer, 150 mm for the drainage layer and 300 mm for the foundation layer with cement stabilization. The total budget that is needed is Rp 1.655.032.208.223,40,-
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Jalan tol, Cileunyi-Sumedang-Dawuan, Geometrik Jalan Tol, Perkerasan Jalan Tol |
Subjects: | T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements > TE175 Road and highway design |
Divisions: | Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Mela Erwati Andarini |
Date Deposited: | 10 Jul 2024 05:44 |
Last Modified: | 10 Jul 2024 05:44 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/67653 |
Actions (login required)
View Item |