Perancangan Program Peningkatan Kompetensi Tim Pemeliharaan (Mekanik) Excavator (Studi Kasus Perusahaan Tambang Pasir Batu PT XYZ)

Aribowo, Agung (2019) Perancangan Program Peningkatan Kompetensi Tim Pemeliharaan (Mekanik) Excavator (Studi Kasus Perusahaan Tambang Pasir Batu PT XYZ). Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of Tesis_Agung Aribowo_09211250014007.pdf]
Preview
Text
Tesis_Agung Aribowo_09211250014007.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Sistem pemeliharaan (maintenance) alat berat tidak bisa lepas dengan permasalahan Sumber Daya Manusia (SDM). Beberapa literatur telah mendefinisikan SDM sebagai success factor untuk keberhasilan penerapan sistem pemeliharaan. Divisi Asset Maintenance sebagai organisasi maintenance yang bertugas untuk melakukan pemeliharan secara rutin terhadap unit alat berat (assets) milik Perusahaan, termasuk di antaranya excavator kelas 50 ton tipe Doosan S500. Namun pada kenyataanya, excavator yang saat ini masih dioperasikan sering mengalami kerusakan dan kondisi fisiknya dalam kondisi yang tidak baik. Dari hasil pengamatan terhadap populasi 9 (sembilan) unit excavator tipe Doosan S500 diperoleh fakta bahwa target Key Performance Indicator (KPI) periode masih belum tercapai terutama pada item Mean Time To Repair (MTTR) dan Mean Time Between Failure (MTBF). Kompetensi teknis mekanik yang dibutuhkan dalam pencapaian KPI terbagi atas 4 (empat) sub kompetensi, yaitu: Maintenance, Repair & trouble shooting, Remove & install dan Overhaul. Penelitian ini bertujuan : (1) Menganalisa kompetensi mekanik dengan standar kompetensi yang ditetapkan oleh perusahaan, (2) Menganalisis pengaruh kompetensi mekanik terhadap pencapaian target KPI Divisi Assets, (3) Memberikan rekomendasi dari pengaruh kompetensi mekanik bagi pencapaian target KPI Divisi Assets di PT XYZ. Data primer yang digunakan dalam penelitian diperoleh melalui wawancara dan penyebaran kuesioner serta data sekunder yang diperoleh dari berbagai literatur, hasil-hasil penelitian, buku penunjang terkait. Metode pengolahan dan analisis data menggunakan metode gap analysis dan metode Statistik Non-Parametrik (Regresi Berganda). Faktor penyebab terjadinya kesenjangan kompetensi aktual dengan standar kompetensi diketahui karena knowledge atau pemahaman yang kurang terhadap skill yang disyaratkan, serta kurangnya penguasaan teknik-teknik kerja. Rekomendasi dari penelitian ini sebagai upaya untuk meningkatkan knowledge dan skill mekanik guna memperbaiki efektivitas kerja yang berpengaruh kepada MTTR dan kualitas kerja yang berpengaruh kepada MTBF sehingga KPI secara konsisten tercapai.
===============================================================================================================================
The heavy equipment maintenance system cannot be separated from the problems of Human Resources (HR). Some literature has defined HR as a success factor for the successful implementation of maintenance systems. The Asset Maintenance Division as an organization which responsible to maintain the Company's assets routinely, including the Doosan S500’s 50-tonne class excavator. But in fact, excavators that are currently still operated often breakdown and its physical condition are in a bad condition. From the observation of 9 units excavators, the Key Performance Indicator (KPI) target was still not achieved, especially on the items Mean Time To Repair (MTTR) and Mean Time Between Failure (MTBF). Mechanic’s technical competencies needed in achieving KPI are divided into four sub competencies: Maintenance, Repair & trouble shooting, Remove & install and Overhaul. This study aims: analyzing mechanic’s competencies against company‘s standards, analyzing the influence of mechanic’s competencies on achieving KPI targets, providing recommendations on the influence of mechanic’s competencies for achieving KPI targets. The primary data used in the study were obtained through interviews and the questionnaires as well as secondary data obtained from various literatures, research results and supporting books. The method of processing and analyzing data uses the method of gap analysis and the Non-Parametric Statistics (Multiple Regression). The results of the gap analysis are known that there are still gaps in the actual competence of employees with competency standards set by the company. Factors that cause the competency gap are generally known because of a lack of understanding of the basic skills required, mastery of work techniques and consistency in applying work quality standards. Recommendations from this study as an effort to improve the knowledge and skills of mechanics to improve work effectiveness that affects MTTR and the quality of work that affects MTBF so that the KPI are consistently achieved.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: RTMT 658.202 Ari p-1 2019
Uncontrolled Keywords: Preventive maintenance, downtime, physical availability, MTTR, MTBF, gap analysis, competencies.
Subjects: H Social Sciences > HA Statistics > HA29 Theory and method of social science statistics
H Social Sciences > HA Statistics > HA31.3 Regression. Correlation
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
T Technology > TS Manufactures > TS174 Maintainability (Engineering) . Reliability (Engineering)
Divisions: Faculty of Business and Management Technology > Management Technology > 61101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Agung Aribowo
Date Deposited: 23 May 2023 04:20
Last Modified: 23 May 2023 04:20
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/69601

Actions (login required)

View Item View Item