Perancangan Dan Pembuatan Sistem Pendukung Keputusan Untuk Menentukan Lokasi Bisnis Waralaba Pada Sejumlah Kotamadya Di Propinsi Jawa Timur

., Sudariyanti (2002) Perancangan Dan Pembuatan Sistem Pendukung Keputusan Untuk Menentukan Lokasi Bisnis Waralaba Pada Sejumlah Kotamadya Di Propinsi Jawa Timur. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5197100029-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
5197100029-Undergraduate_Theses.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview

Abstract

Adanya perkembangan teknologi informasi dewasa tm telah
mendorong semakin berkembangnya penggunaan aplikasi Sistem Informasi untuk
mendukung proses pengambilan keputusan sebagai Sistem Pendukung Keputusan.
Salah satu aplikasi Sistem Pendukung Keputusan pada bidang pemasaran adalah
penentuan lokasi bisnis yang tepat untuk suatu bidang usaha. Untuk tujuan
tersebut telah dikembangkan suatu Sistem Informasi yang dapat menyimpan dan
menampilkan data spasial maupun data atribut, dan disebut sebagai Sistem
Informasi Geografis atau SIG. Oleh karena kemampuannya dalam melakukan
analisa data spasial, SIG cocok digunakan dalam penentuan lokasi suatu bisnis.
Pada Tugas Akhir ini penulis memilih bisnis waralaba sebagai obyek
penelitian perancangan dan pembuatan Sistem Pendukung Keputusan untuk
menentukan lokasi bisnis yang tepat bagi bisnis tersebut dengan menggunakan
ana/isis Sistem Injormasi Geografis. Sistem ini dimaksudkan untuk mendukung
proses pengambilan keputusan dalam menentukan lokasi bisnis waralaba yang
tepat bagi para pengambil keputusan. Dalam proses pengambilan keputusan
tersebut digunakan Metode Entropi untuk menentukan bobot kriteria sesuai
dengan tingkat kepentingan tiap kriteria.
Penggunaan Metode Entropi akan menghasilkan suatu nilai dispersi
yang menentukan kelayakan lokasi waralaba. Nilai dispersi ini dihitung untuk
tiap fitur alternatif lokasi terhadap kriteria penentuan lokasi bisnis waralaba.
Fitur alternatif lokasi dalam hasil analisa yang memiliki nilai dispersi 1 untuk
suatu kriteria merupakan alternatif lokasi yang cocok jika dipilih berdasarkan
kriteria tersebut.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSIf 658.403 801 1 Sud p 15.822/H/02
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi Geografis, Entropi, Sistem Pendukung Keputusan
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T58.62 Decision support systems
Divisions: Faculty of Information Technology > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: - Davi Wah
Date Deposited: 23 Aug 2019 05:05
Last Modified: 23 Aug 2019 05:05
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/70249

Actions (login required)

View Item View Item