Tuhuloula, Abubakar (2019) Biodegradasi Extractable Petroleum Hydrocarbons (EPH) Oleh Bakteri Aerobik Di Tanah Yang Tercemar Minyak Bumi Pada Fase Slurry Bioreactor. Kajian : Kinetika Dan Transfer Massa. Doctoral thesis, ITS.
Text
02211460010001-Disertation.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (7MB) | Request a copy |
Abstract
Kegiatan eksplorasi dan produksi minyak bumi sangat berpotensi mencemari lingkungan.Salah satu cara yang dapat digunakan untuk mengatasi pencemaran minyak bumi adalah denganpengembangan metode ex situ bioremediationpada slurry-phase bioreactormenggunakan mikroorganisme untuk mendegradasi senyawa berbahaya menjadi tidak berbahaya. Sebagai teknologi alternatif, slurry-phase bioreactordiharapkan mampu memulihkan tanah tercemar hidrokarbon minyak bumi. Penelitian ini bertujuan mengetahui persen biodegradasi sebagai fungsi konsentrasi minyak (hingga jenuh) dengan kajian kinetika dan transfer massa pada degradasi extractable petroleum hydrocarbondi tanah yang tercemar minyak bumi dengan menggunakan bakteri aerobik pada fase slurry bioreactor. Metode penelitian inimenggunakan beberapatahapan proses yaitu peremajaan isolat bakteri, preparasidankarakterisasitanahtercemar, dan optimalisasi parameter proses biodegradasi. Preparasitanah tercemardilakukan dengan mengayak tanah tercemardengan ayakan 25/30mesh.Setelah itu ditambahkan air ke dalam tanahtersebut denganrasiotanahterhadap air sebesar 20 : 80. Pada proses biodegradasisebanyak 10% dan15% konsentrasiisolatbakteridenganrasio; 3:2, 1:1, 2:3 dimasukkan ke dalam slurry bioreactor dankontroldengan kapasitas 7liter dan dilakukan pengadukan dengan kecepatan 60 rpm denganrentangtemperatur 26oC–35oC serta aerasi dan injeksi nutrien kedalam bioreaktor tersebut.Analisa EPH diukurdengan gas cromatography mass spectrometry. Pada kosentrasi bakteri 10%(v/v) dengan rasio bakteri 3:2, 1:1, 2:3dan kontrol, diperoleh konstanta laju biodegradsi (k) dan koefisien volumetrik transfer massaliquid(kLa) berturut-turut adalah 0,0241/hari, 0,0429/hari, 0,0335/hari, dan 0,0194/hari; serta 0,0215/menit, 0,0211/menit, 0,021/menit, dan 0,0419/menit. Sedangkan untuk konsentrasi bakteri 15%(v/v)dengan rasio yang sama diperoleh konstanta laju biodegradasi (k) dan koefisien volumetrik transfer massa (kLa) adalah 0,0582/hari; 0,0638/hari; 0,0463/hari; serta 0,0225/menit; 0,0222/menit; 0,0221/menit. Untuk parameter kinetika pertumbuhan bakteri, KSyang terbesar yaitu pada rasio 1:1pada konsentrasi 10%(v/v)yaitu 1296000/hari dan 38420/hari untuk konsentrasi 15%(v/v). Parameter ko, pada rasio bakteri 1:1, konsentrasi 10% yaitu : 0,012/hari dan konsentrasi bakteri 15% pada rasio bakteri 3:2, yaitu : 0,00034/hari. Sedangkan untukparameter laju pertumbuhan spesifik (μ), yang paling baikadalah pada rasio 1:1 untuk konsentrasi bakteri 10% dan 15%, yaitu,2,77 x 10-6/hari dan 2,58 x 10-6/hari.
Item Type: | Thesis (Doctoral) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | biodegradation, extractable petroleum hydrocarbons, volumetric mass transfer, coefficient, kinetics, biodegradasi, extractable petroleum hydrocarbons, koefisien transfer massa volumetrik, kinetika |
Subjects: | Q Science > QD Chemistry > QD502 Chemical kinetics Q Science > QP Physiology > QP517.B5 Biodegradation. |
Divisions: | Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Chemical Engineering > 24001-(S3) PhD Thesis |
Depositing User: | Abubakar Tuhuloula |
Date Deposited: | 13 Jul 2024 06:23 |
Last Modified: | 13 Jul 2024 06:23 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/70535 |
Actions (login required)
View Item |