Perancangan Dan Pembuatan Perangkat Lunak Sistem Front Office Hotel Online Pada Jaringan Intranet

Adhyaksa, Ida Bagus Komang Yoga (2000) Perancangan Dan Pembuatan Perangkat Lunak Sistem Front Office Hotel Online Pada Jaringan Intranet. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2694100001-Undergraduate Thesis.pdf]
Preview
Text
2694100001-Undergraduate Thesis.pdf - Published Version

Download (45MB) | Preview

Abstract

Hotel sebagai bagian dari industri pariwisata di Indonesia mengalami
peningkatan pesat dalam jumlah kamar yang tersedia, sebagaimana dunia bisnis
pada umumnya, persaingan antar hotel khususnya dalam hal penyediaan fasilitas
yang lengkap dan nyarnan tidak lagi bisa dihindarkan karena hal ini berdampak
terhadap citra hotel itu dalam menarik minat calon tamu untuk datang kehotelnya.
Dengan peningkatan seperti ini, dituntut pula peningkatan pelayanan hotel
dengan mempertimbangkan kemudahan bagi para calon tamu dalam melakukan
pemesanan kamar dan memilih jenis kamar yang diinginkan, yaitu dengan
memanfaatkan teknologi intranet sehingga memungkinkan untuk melakukan
pengembangan aplikasi hotel secara online berbasis intranet. Dengan meluasnya
penerapan dan pemanfaatan teknologi intranet di berbagai perusahaan dan unit
organisasi, maka pengernbangan aplikasi online berbasis intranet menjadi semakin
populer.
Dalam tugas akhir ini dibuat suatu sistem front office hotel online berbasis
intranet. Tujuan utama dari tugas akhir ini adalah merancang dan membangun
perangkat lunak sistem front office hotel online pada jaringan intranet yang dapat
digunakan oleh para calon tamu dan operator didalam hal pemesanan kamar dan
mengelola hotel. Studi tentang sistem front office hotel sebagian didasarkan pada
sejumlah literatur dan hasil wawancara serta pengamatan yang dilakukan pada
salah satu hotel "X" berstatus bintang lima di Surabaya.
Perangkat lunak yang telah dibuat dikembangkan dengan menggunakan
Oracle Database Server dan Oracle Developer/2000 sebagai fasilitas
pengembangan aplikasinya serta Oracle Web Application Server 4.0 sebagai
server transaksi aplikasi untuk Web.
Dengan sistem front office yang berbasis intranet ini, maka aplikasi yang
ada akan dapat diakses melalui jaringan intranet, sehingga dapat memberikan
kemudahan bagi tamu untuk mendapatkan infonnasi dan pemesanan kamar dan
juga membantu operator dalam mengelola hotel seiring dengan perkembangan
hotel yang pesat dan dinamis.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSIf 005.1 Adh p
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76.758 Software engineering
Divisions: Faculty of Information Technology > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: ansi aflacha
Date Deposited: 04 Oct 2019 03:42
Last Modified: 04 Oct 2019 03:42
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/70989

Actions (login required)

View Item View Item