Realitas Virtual Sistem Navigasi Pada Lingkungan Virtual Mall Dengan Menggunakan Navmesh Dan Google Cardboard

Widyananda, Wahyu (2016) Realitas Virtual Sistem Navigasi Pada Lingkungan Virtual Mall Dengan Menggunakan Navmesh Dan Google Cardboard. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5112100159-undergraduate-theses.pdf]
Preview
Text
5112100159-undergraduate-theses.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Bagi setiap orang yang baru mengunjungi suatu mall
sebagian besar akan merasa kesulitan untuk mencari lokasi dari
tempat yang ingin dituju pada mall tersebut. Dengan bantuan
beberapa navigasi yang ada pada mall seperti penunjuk arah,
papan informasi, serta pusat informasi masih belum
menyelesaikan permasalahan secara maksimal. Oleh karena itu,
dibutuhkan sebuah aplikasi sebagai alternatif dari solusi yang
ada dengan memanfaatkan teknologi yang ada.
Realitas virtual adalah salah satu solusi untuk mengatasi
masalah tersebut. Berbagai tempat dalam lingkungan mall akan
dimodelkan dalam bentuk 3D menyerupai kondisi sebenarnya
kemudian membuat pengguna dapat berinteraksi di dalamnya.
Diperlukan sebuah sistem navigasi dalam lingkungan virtual
agar pengguna tidak kebingungan dalam melakukan pencarian
lokasi dalam lingkungan virtual. Pada Tugas Akhir, penulis
membangun aplikasi realitas virtual sistem navigasi pada
lingkungan virtual mall dengan NavMesh dan Google Cardboard.
Aplikasi ini akan melakukan navigasi dengan mencari rute
terdekat untuk menuju ke destinasi.
Uji coba pada Tugas Akhir ini terdiri dari pengujian
fungsionalitas aplikasi, serta pengujian aplikasi terhadap
pengguna. Dari hasil pengujian aplikasi yang telah dilakukan
oleh penguji, dapat disimpulkan bahwa aplikasi yang dibuat lebih
viii
viii
nyaman digunakan oleh pengguna yang memiliki pengalaman
menggunakan Google Cardboard. Dari hasil kuisioner yang telah
diajukan kepada penguji, dapat disimpulkan bahwa aplikasi
sudah nyaman, mudah digunakan, berguna, dan cukup
immersive. Dengan dikembangkannya aplikasi ini diharapkan
bisa membantu pengguna dalam melakukan pencarian lokasi
pada mall, baik secara nyata maupun dalam lingkungan virtual.
==========================================================
For every people who have barely visited the mall will
find it difficult to locating a place in mall. With the help of the
navigation in the mall such as directions, information boards, as
well as an information center still does not fix the problem
optimally. Therefore, it takes an application as an alternative to
existing solutions by leveraging existing technology.
Virtual reality is one of the solutions to resolve the issue.
Various places in the mall environment will be modeled in 3D
resemble actual conditions then allowing users to interact in it.
Needed a navigation system in a virtual environment so users are
not confused in the search locations in the virtual environment. In
the Final, the authors build a virtual reality applications
navigation system in a virtual environment with NavMesh mall
and Google Cardboard. This application will navigate by finding
the shortest route to reach the destination.
Tests on this final project consists of testing the
functionality of the application, as well as testing the application
to the user. From the results of testing of applications that have
been made by the examiner, it can be concluded that the
application is made more convenient to use by users who have
experience using Google Cardboard. From the results of
questionnaires that have been submitted to the examiner, it can be
concluded that the application is convenient, easy to use, useful,
and quite immersive. With the development of this application is
x
x
expected to assist users in searching the location of the mall, both
real and virtual environments.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSIf 004.678 Wid r-1
Uncontrolled Keywords: Realitas Virtual, Navigasi, NavMesh, Google Cardboard
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76.9 Computer algorithms. Virtual Reality. Computer simulation.
Divisions: Faculty of Information Technology > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: EKO BUDI RAHARJO
Date Deposited: 18 Nov 2019 06:46
Last Modified: 18 Nov 2019 06:46
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/71849

Actions (login required)

View Item View Item