Rahma, Tania (2016) Sistem Manajemen Kupon Untuk Meningkatkan Visibilitas Distribusi Pupuk Bersubsidi (Studi Kasus: Pt Petrokimia Gresik). Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.
Preview |
Text
5212100125-undergraduate-theses-.pdf - Published Version Download (2MB) | Preview |
Abstract
Pasokan pupuk penting bagi petani untuk mendukung hasil
pertaniannya agar dapat membantu Negara Indonesia
memenuhi pangan rakyatnya. Untuk memenuhi hal ini,
pemerintah mengadakan kebijakan pupuk bersubsidi bagi para
petani mitra. Salah satunya adalah dengan mempercayakan PT
Petrokimia Gresik untuk mendistribusikan pupuk bersubsidi ke
para petani mitra di daerah Jawa Timur dan sekitarnya. Salah
satu tantangan utama dalam pendistribusian pupuk adalah
sulitnya menjamin bahwa pupuk bersubsidi tepat sampai ke
petani mitra dengan tepat jumlah, barang, dan waktu. Hal ini
terjadi karena pencatatan distribusi pupuk masih dilakukan
secara manual di masing masing lini distribusi. Hal ini
mengakibatkan ketidak sesuaian informasi menjadi mudah
ditemui utamanya terkait jumlah barang dan waktu distribusi.
Oleh sebab itu perlu adanya sebuah sistem berbasis teknologi
informasi yang efektif dalam mengelola proses distribusi pupuk
ke petani mitra. Pada tugas akhir ini peneliti mengusulkan
sebuah sistem manajemen kupon dalam pendistribusian pupuk
bersubsidi. Salah satu implementasi sistem manajemen kupon
ini adalah dengan membuat perangkat lunak pendukung,
sehingga visibilitas dari distribusi pupuk bersubsidi dapat
terpenuhi. Oleh karena itu, kami menggunakan pendekatan
waterfall dalam pengembangan perangkat lunak. Dalam
vi
waterfall model terdapat tahapan proses pengembangan
perangkat lunak. Tahap pertama adalah penggalian kebutuhan,
kemudian dilakukan desain, implementasi dan pengujian.
Penyebaran dapat dilakukan setelah melakukan pengujian
terhadap perangkat lunak dan pemeliharaan untuk menjaga
kestabilan performa.
Sebagai tambahan, untuk membantu meningkatan visibilitas
distribusi, dalam pengembangan perangkat lunak sistem
manajemen kupon disesuaikan dengan kebutuhan pengelolaan
distribusi pupuk bersubsidi seperti surat jalan yang berbentuk
delivery note dan kupon pupuk subsidi untuk petani mitra.
Petani mitra yang telah memiliki kupon akan membeli dan
mengambil pupuk bersubsidi pada kios yang sesuai dengan
data kupon yang diterima. Dengan sistem manajemen kupon
dapat membantu mengatur distribusi pupuk bersubsidi dengan
dokumentasinya. Pemantauan menjadi lebih mudah dan
visibilitas distribusi dapat meningkat.
===========================================================
Fertilizer supply is important for farmers to support
agricultural crops to help Indonesia feed its people. To
accomplish this, the government conducted a policy of
subsidized fertilizer for farmers partners. One way is to entrust
PT PKG to distribute subsidized fertilizer to farmers partners
in the area of East Java and beyond. One of the main challenges
in the distribution of fertilizers is the difficulty of ensuring that
subsidized fertilizer to farmers right partner with the right
quantity, goods, and time. This happens because the recording
of fertilizer distribution is still done manually in each line of
distribution. This resulted in non-compliance information be
easily found primarily related to the quantity of goods and time
distribution.
Hence the need for an information technology-based systems
that are effective in managing the distribution of fertilizers to
farmers partners. In this thesis the author proposes a coupon
management system in the distribution of subsidized fertilizer.
One implementation of this coupon management system is to
create software support, so that the visibility of the distribution
of subsidized fertilizer can be met. Therefore, we use a waterfall
approach to software development. There are stages in the
waterfall model of software development process. The first
viii
phase is the excavation needed, and then do the design,
implementation and testing. System distribution can be done
after the testing of the software and maintenance to maintain
stable performance.
In addition, to help increase the visibility of the distribution, in
software development management system coupons tailored to
the needs of subsidized fertilizer distribution management such
as letter-shaped road delivery note and fertilizer subsidy
coupons for partner farmers. Farmers partner who had a
coupon will buy and take the subsidized fertilizer at a kiosk in
accordance with the data received coupons. With the coupon
management system can help regulate the distribution of
subsidized fertilizer with documentation. Monitoring becomes
easier and visibility of the distribution can be increased.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSSI 355.411 Rah s |
Uncontrolled Keywords: | Sistem distribusi pupuk, logistics distribution, coupon, government subsidized fertilizer, supply network. |
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications > HE564.A1 Shipping |
Divisions: | Faculty of Information and Communication Technology > Information Systems > 57201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | EKO BUDI RAHARJO |
Date Deposited: | 27 Nov 2019 06:19 |
Last Modified: | 27 Nov 2019 06:19 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/72081 |
Actions (login required)
View Item |