Pemodelan Bentuk Oscillating Water Column Pada Pembangkit Bentuk Listrik Tenaga Gelombang Laut Di Pulau Tabuhan, Banyuwangi Untuk Kapasitas 2000 WATT

Febrianto, Muhammad Khusnul Yaqin (2016) Pemodelan Bentuk Oscillating Water Column Pada Pembangkit Bentuk Listrik Tenaga Gelombang Laut Di Pulau Tabuhan, Banyuwangi Untuk Kapasitas 2000 WATT. Undergraduate thesis, Institut Technology Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 4212100139-Undergraduate Thesis.pdf]
Preview
Text
4212100139-Undergraduate Thesis.pdf - Accepted Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Krisis energi pada saat ini mendorong manusia untuk menemukan
sumber daya alternatif yang ramah lingkungan sebagai sumber
pembangkit listrik. Pulau tabuhan memiliki potensi wisatawan
yang besar, namun sampai saat ini aliran listrik dari PLN belum
tersedia. Melihat pulau tabuhan terletak di selat bali bagian utara
yang memiliki karakteristik gelombang yang relatif tinggi, maka
berpotensi sebagai sumber pembangkit listrik tenaga gelombang
laut (PLTGL) tipe oscillating water column (OWC), sehingga
aliran listrik yang tidak tersedia tersebut dapat terpenuhi.
Mekanisme kerja OWC ini sendiri adalah memanfaatkan tekanan
udara dalam kolom yang dihasilkan dari gerakan gelombang laut,
kemudian akan memutar turbin yang terhubung dengan generator
sehingga menghasilkan arus listrik. Pada penelitian ini akan
membahas bagaimana mendapatkan daya listrik yang optimal
dengan cara variasi dimensi kolom OWC. variasi dimensi kolom
antara lain 4m x 4m, 6m x 6m dan 8m x 8m. Dari hasil perhitungan
yang dilakukan terhadap variasi ketiga dimensi OWC didapatkan
daya listrik yang terbesar yakni dimensi kolom 8m x 8m di bulan
juli pada ketinggian gelombang maksimal dengan daya listrik
sebesar 46,7 kW.
=========================================================================================================
Energy crisis pushed human to discover an eco-friendly
alternative energy resource as the source of electricity. Tabuhan
Island is a potential tourism object, but up until today, PLN still
could not reach the area. Seeing the location of this island which
is in the north part of Bali Strait which has a high wave, therefore
it has potential as a electricity generation source of sea wave
power plant (PLTGL) using oscillating water column (OWC) type,
to fill the need of electricity in that area. The mechanism of OWC
is by using the air pressure column which generated by wave
movement over the sea surface, which then could rotate the turbine
connected to the generator, and eventually produces electricity.
This study discussed on how to get the optimal power using several
OWC collector dimensions. The OWC column dimension used
were 4m x 4m, 6m x 6m and 8m x 8m. From the final result over
three OWC dimension, it showed that the highest power produced
by 8m x 8m column dimension on July, at a maximum wave
height, with total of 46.7 kW electrical power.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSSP 621.312 134 Feb p
Uncontrolled Keywords: Kolom OWC, Gelombang Laut, PLTGL, Oscillating water Column.
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1322.6 Electric power-plants
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Engineering > 36202-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Mr. Tondo Indra Nyata
Date Deposited: 10 Jan 2020 07:43
Last Modified: 10 Jan 2020 07:43
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/72628

Actions (login required)

View Item View Item