Analisis Tegangan Dan Kelelahan Akibat Pengaruh Vortex-Induced Vibration (Viv) Yang Terjadi Pada Lokasi Free Span Pipelines Studi Kasus : Offshore Pipeline Meliwis Wellhead Platform Milik Santos (Madura Offshore) Pty. Ltd.

Lestari, Sri (2020) Analisis Tegangan Dan Kelelahan Akibat Pengaruh Vortex-Induced Vibration (Viv) Yang Terjadi Pada Lokasi Free Span Pipelines Studi Kasus : Offshore Pipeline Meliwis Wellhead Platform Milik Santos (Madura Offshore) Pty. Ltd. UNSPECIFIED thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 04311540000073-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
04311540000073-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Sebagai negara yang mempunyai cadangan sumber gas bumi yang cukup besar, sudah selayaknya Indonesia memanfaatkan sumber energi tersebut secara optimal dan tidak lagi diorientasikan untuk impor. Optimalisasi pemanfaatan bahan bakar gas di dalam negeri, dapat mengurangi subsidi BBM (Bahan Bakar Minyak) sekaligus mengurangi beban keuangan negara. Selanjutnya, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menetapkan Permen (Peraturan Menteri) ESDM Nomor 13 Tahun 2018 tentang kegiatan penyaluran BBM, BBG, dan LPG. Direktur Pembinaan Usaha Hilir Migas menyatakan, bahwa penetapan aturan ini merupakan salah satu terobosan yang dilakukan pemerintah untuk menyederhanakan perizinan dengan tujuan memperlancar distribusi bahan bakar agar merata ke seluruh Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Namun, meski kebijakan pemerintah sudah dicanangkan, masih terdapat hal yang menghambat distribusi bahan bakar gas khususnya dalam bidang infrastruktur hingga proses analisis keselamatan. Tugas Akhir ini membahas terkait analisis tegangan dan kelelahan struktur akibat Vortex-Induced Vibration (VIV) untuk mengetahui umur kelelahan struktur khususnya akibat bentangan bebas (free span). Hasil yang diperoleh yaitu Meliwis WHP Project FEED Pipelines ini aman dari excessive yielding, dengan nilai hoop stress sebesar 111,9 MPa; longitudinal stress sebesar 78,93 MPa; dan combined stress (von Mises) sebesar 32,92 MPa. Nilai Span yang diterima struktur adalah sesuai dengan perhitungan sebelumnya yaitu 11,5 m. Dan berdasarkan fatigue analysis yang telah dilakukan, didapatkan nilai umur kelelahan (Tlife) sebesar 225 tahun dengan perbandingan kerusakan (rasio damage) yang terjadi (D) adalah 0,004. Artinya, meski respon dinamis struktur mendeteksi adanya kemungkinan fatigue, namun selisih antara frekuensi natural struktur pipa dengan frekuensi natural vortex shedding relative jauh, maka potensi resonansi yang mengakibatkan Vortex-Induced Vibration (VIV) cenderung kecil, sehingga umur kelelahan struktur menghasilkan nilai yang sangat aman.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Additional Information: RSKe 620.112 3 Sri a-1
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA169.5 Failure analysis
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Ocean Engineering > 38201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Sri Lestari
Date Deposited: 12 Dec 2022 01:57
Last Modified: 12 Dec 2022 08:56
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/73191

Actions (login required)

View Item View Item