Studi Variasi Komposisi Grafit Terhadap Proses Ekstraksi TiO2 (Rutile) Dari Pasir Besi Titanomagnetite Dengan Memanfaatkan Pemanasan Gelombang Mikro Dan Leaching Asam Klorida

Rohmah, Miftakhur Rohmah (2015) Studi Variasi Komposisi Grafit Terhadap Proses Ekstraksi TiO2 (Rutile) Dari Pasir Besi Titanomagnetite Dengan Memanfaatkan Pemanasan Gelombang Mikro Dan Leaching Asam Klorida. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2711100061-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
2711100061-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Pasir besi titanomagnetite merupakan bahan baku
produksi titanium dan titanium dioksida. Pemanasan
gelombang mikro merupakan teknologi alternatif ramah
lingkungan yang dapat mereduksi titanomagnetite menjadi
TiO2. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh
komposisi grafit terhadap proses ekstraksi TiO2.
Titanomagnetite dioksidasi pada temperatur 1100oC selama 4
jam di muffle furnace untuk mengubah fasa menjadi
hemoilmenite (pseudorutile+hematite). Hemoilmenite
direduksi dengan grafit pada microwave batch furnace dalam
waktu 2 jam dengan daya 4000 watt. Variasi perbandingan
komposisi berat pasir besi : grafit yang digunakan adalah
3.05:0.6 , 3.05:1 , 3.05:1.4. Sampel hasil reduksi dengan
kadar terbaik kemudian dileaching dengan asam kloida 20 %,
dengan rasio solid : liquid sebesar 1:6. Pengujian XRD dan
XRF digunakan untuk mengetahui pengaruh proses oksidasi,
reduksi dan leaching. Hasil menunjukkan bahwa komposisi
grafit berpengaruh terhadap proses pemisahan TiO2 dalam
titanomagnetite. Penambahan grafit berpengaruh terhadap
besarnya penyerapan gelombang mikro, kadar Fe dan Ti.
Hasil reduksi terbaik pada komposisi 3.05:1, sedangkan
peningkatan kadar Ti signifikan setelah proses leaching asam
klorida menjadi 32.6 %.
==================================================================================================
Titanomagnetite iron ore is a raw material to produce
titanium and titanium dioxide. Microwave heating is
environment-friendly technology which is able to reduce
titanomagnetite into TiO2. This research intends to know the
effect of graphit composition to TiO2 extraction process.
Titanomagnetite is oxidized at 1100oC temperature for 4
hours in muffle furnace to have its phase changed into
hemoilmenite (pseudorutile + hematite). Hemoilmenite is
reduced using graphit in microwave batch furnace for 2 hours
with 4000 watt power. The iron ore to graphit composition
ratio variation used in this research is 3.05:0.6 , 3.05:1 ,
3.05:1.4 . The best reduction product sample is processed
further by leaching in 20% clorid acid with 1:6 solid to liquid
ratio. XRD and XRF examination is used to know the effect of
oxidation, reduction, and leaching process. Results shows that
graphit has effect to TiO2 separation from titanomagnetite.
Graphit addition has effect to microwave absorption, Fe level,
and Ti level. The best rection product is resulted in 3.05:1
composition ratio, whereas Ti Level is significantly increased
to 32.6% after clorid acid leaching.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSMt 621.381 331 Roh s
Uncontrolled Keywords: gelombang mikro, komposisi, pasir besi titanomagnetite, titanium dioksida
Subjects: Q Science > QD Chemistry > QD63 Extraction
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Material & Metallurgical Engineering > 28201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Yeni Anita Gonti
Date Deposited: 14 Feb 2020 06:36
Last Modified: 14 Feb 2020 06:36
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/74942

Actions (login required)

View Item View Item