Sari, Aulia Perdana (2015) Rancang Bangun Monitoring Dan Akusisi Data Laju Aliran Udara Pada Ducting Air Conditioning Laboratory PA Hilton Unit A575 Berbasis Arduino. Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
2412031056-Non_Degree_Thesis.pdf - Accepted Version Download (2MB) | Preview |
Abstract
Pada zaman sekarang kenyaman tata udara dalam ruangan merupakan suatu kebutuhan untuk mendapatkan rasa nyaman dalam melakukan berbagai kegiatan. Dalam hal tersebut tergantung dari sistem penyegaran udara pada bangunan. Penyegaran udara merupakan suatu proses mendinginkan udara sehingga dapat mencapai temperatur dan kelembaban yang sesuai dengan persyaratan terhadap kondisi udara dari suatu ruangan tersebut. Selain itu, mengatur aliran udara dan kebersihannya. Untuk itu dibutuhkan suatu alat untuk mendapatkan kenyamanan tata udara tersebut, seperti Air Conditioning Laboratory unit A575 merupakan simulator pengkondisian udara yang dilengkapi dengan berbagai proses-proses psikrometrik seperti pemanas (heating), pendingin (cooling), penambahan dan pengurangan kandungan air di udara (humidifying-dehumidifying). Oleh Karena itu dibutuhkan suatu perancangan alat untuk mengetahui laju aliran udara yang dimiliki Air Conditioning Laboratory unit A575. Pada penelitian ini telah dilakukan perancangan sistem monitoring laju aliran udara pada ducting Air Conditioning Laboratory unit A575 dengan menggunakan mekanik baling-baling, sensor optocoupler, arduino mega, display LCD (Liquid Cristal Display), dan akuisisi data dengan software windows visual basic 2008 menggunakan database microsoft office access. Berdasarkan hasil pengujian diperoleh nilai ketidakpastian sebesar ± 0,082 m/s dengan tingkat kepercayaan 95% dan didapatkan bahwa air conditioning laboratory unit A575 dapat mengeluarkan kecepatan aliran udara yang sesuai dengan keluaran yang disarankan yaitu pada putaran fan 40-60 knop dengan hasil kecepatan aliran udara sebesar 2,1 m/s – 3,73 m/s dengan laju aliran udara sebesar 0,14 m3 /s - 0,25 m3 /s
====================================================================================================
Nowadays, the indoor air comfort system is a requirement to get a sense of comfort in doing various activities. It depends on the air refresher system on the building. Air Refresher is air cooling process in order to gain the appropriate temperature and humidity according to the terms and air condition of its room. In addition, it controls the air flow and cleanliness. So that, it is required a device to get the air conditioning comfort, such as the A575 Air Conditioning Laboratory unit. It is an air conditioning simulator equipped with a variety of psychometric processes, as well as, heating, cooling, humidifying - dehumidifying. Hence, it needs a device design to determine the rate of air flow which is owned by A575 Air Conditioning Laboratory unit. This experiment has been conducted monitoring system design air flow rate in ducting A575 Air Conditioning Laboratory unit by using a propeller mechanical, optocoupler sensors, Arduino mega, LCD (Liquid Cristal Display), and data acquisition of software visual basic Windows 2008 using database of Microsoft office access. Based on the results, it is obtained the value of the uncertainty is ± 0.082 m/s with a 95% confidence level and found that the air conditioning laboratory unit A575 may issue air flow rate corresponding to the suggested output 40- 60 fan rotation knop with the results of the air flow rate 2.1 m / s - 3.73 m / s and the air debit is 0.14 m3 / s - 0.25 m3 /s.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | RSF 629.040 289 Sar r |
Uncontrolled Keywords: | Kenyamanan termal, Conditioning Laboratory unit A575, Laju Aliran Udara |
Subjects: | T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ213 Automatic control. T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ263 Heat exchangers |
Divisions: | Faculty of Industrial Technology > Physics Engineering > (D3) Diploma 3 |
Depositing User: | Yeni Anita Gonti |
Date Deposited: | 24 Mar 2020 09:22 |
Last Modified: | 24 Mar 2020 09:22 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/75544 |
Actions (login required)
View Item |