Muhammad, Hanif Wildan (2016) Pengukuran Kualitas Aplikasi Early Warning System “Gema Sapu Jagad” Berdasarkan Functionality Dan Reliability Pada ISO / IEC 9126 (Studi Kasus: PT Telekomunikasi Indonesia TBK). Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
5212100122-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Download (4MB) | Preview |
Abstract
Sebagai salah satu penyedia jasa layanan telekomunikasi dan
jaringan terbesar di Indonesia, PT Telekomunikasi Indonesia
atau PT Telkom, dituntut terus meningkatkan kinerjanya agar
mencapai pada level kinerja tertinggi. Salah satu upayanya
adalah dengan melakukan pembuatan aplikasi Early Warning
System “GEMA SAPU JAGAD”. Aplikasi ini bertugas untuk
mengidentifikasi daerah daerah yang mengalami gangguan
terkait layanan dari PT Telkom sesuai dengan keluhan
pelanggan retail, yang memungkinkan seorang manager
sebagai operator dari aplikasi tersebut untuk mengintervensi
teknisi untuk segera menangani gangguan yang dianggap
darurat.
Melihat fungsionalitas dari aplikasi tersebut yang sangat
krusial terhadap proses bisnis perusahaan, serta mengacu pada
kasus kasus sebelumnya pada PT Telkom terkait rendahnya
kualitas beberapa aplikasi milik PT Telkom yang notabene
mengemban tugas yang tergolong vital, dibutuhkan suatu
pengukuran kualitas untuk mengetahui bagaimana kualitas
aplikasi tersebut ditinjau dari beberapa karakteristik kualitas.
Karakteristik kualitas yang dipilih sebagai alat ukur adalah Functionality dan Reliability. Alasan mengapa kedua
karakteristik tersebut dipilih adalah mengacu pada kebutuhan
PT Telkom untuk memastikan apakah kinerja dan fitur fitur
aplikasi Early Warning System “GEMA SAPU JAGAD” sudah
sesuai dengan spesifikasi desainnya agar fungsinya dapat
selalu maksimal dan sesuai dengan ekspektasi pihak PT
Telkom. Selain itu, PT Telkom juga perlu untuk memastikan
kinerja yang handal dari aplikasi Early Warning System agar
proses operasional TIAL (Tracking, Intervention, Assurance
and Learning) gangguan layanan berjalan dengan lancar.
Penelitian tugas akhir ini bertujuan untuk memaparkan
pengukuran kualitas aplikasi Early Warning System “GEMA
SAPU JAGAD” milik PT Telekomunikasi Indonesia
berdasarkan karakteristik kualitas perangkat lunak
Functionality dan Reliability pada ISO / IEC 9126. Pada tiap
karakteristik kualitas, memiliki beberapa sub karakteristik
kualitas dan metrik yang diukur berdasarkan metrik ISO / IEC
9126 Part 2: External Quality. Pengukuran kualitas ini
didasarkan pada interview, observasi (pengujian dengan test
case) dan inspeksi dokumen. Hasil dari pengukuran metrik
tersebut, dieskalasi menjadi hasil pengukuran sub karakteristik,
hingga menjadi hasil pengukuran karakteristik kualitas. Untuk
karakteristik Functionality dan Reliability, masing masing
mendapatkan nilai 95,1% dan 81,8% dari skala nilai 100% .
Rekomendasi yang diberikan terkait dengan hasil pengukuran
kualitas tersebut dapat digunakan untuk perbaikan dan
peningkatan kualitas aplikasi GEMA SAPU JAGAD di masa
mendatang
==================================================================================================================
As a provider of largest network and telecomuntications
services in Indonesia, PT Telekomunikasi Indonesia (PT
Telkom) required to continuously improve the performance in
order to achieve the highest performance level. One of the
efforts is by making the “GEMA SAPU JAGAD” Early Warning
System Application. This application is made to identify the
areas experiencing service-related disorders , according to ther
retail customer complaints, which allows a manager as an
operator of the application to interven technician to
immediately deal with the emergency disorder.
Referring to the functionality ot the application which is crucial
to the company’s business processes, it takes a quality
measurement to determine how the quality of the application in
terms of some quality characteristics. The quality
characteristics selected as a measuring tool was Functionality
and Reliability. The reason why both of these characteristics
have been selected is referring to the needs of PT Telkom to
ensure whether the performance and features of “GEMA SAPU
JAGAD” Early Warning System Application is in conformtiy
with design specifications, so that ihe function of the
application always up and in accordance with the expectations of PT Telkom. In addition, PT Telkom is also necessary to
ensure reliable performance of “GEMA SAPU JAGAD” Early
Warning System Application, so that TIAL (Tracking,
Intervention, Assurance and Learning) operational processes
to disorders of service running smoothly.
This thesis research aims to describe the quality measurement
“GEMA SAPU JAGAD” Early Warning System application
owned by PT Telekomunikasi Indonesia based on the
characteristics of software quality Functionality and Reliability
in ISO / IEC 9126. Each characteristic qualities, has several
sub quality characteristics and metrics measured by the ISO /
IEC 9126 Part 2: External Quality. These quality measures are
based on interviews, observation (testing with test cases) and
inspection documents. The results of the measurement of these
metrics, escalated into sub-characteristics measurement
results, to be the result of measurement of quality
characteristics. For the characteristic Functionality and
Reliability, each scored 95.1% and 81,8% of the scale value of
100. The recommendations given related to the quality of the
measurement results can be used to repair and improve the
quality of GEMA SAPU JAGAD applications in the future.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSSI 658.562 Muh p |
Uncontrolled Keywords: | Pengukuran Kualita perangkat lunak;ISO/IEC 9126;PT.Telekomunikasi Indonesia; functionality; reliability |
Subjects: | T Technology > TS Manufactures > TS156 Quality Control. QFD. Taguchi methods (Quality control) |
Divisions: | Faculty of Information Technology > Information System > 57201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | ansi aflacha |
Date Deposited: | 17 Apr 2020 04:30 |
Last Modified: | 17 Apr 2020 04:30 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/75827 |
Actions (login required)
View Item |