Perencanaan Geometrik Dan Tebal Perkerasan Jalan Lintas Pantai Selatan Kecamatan Wonotirto Kabupaten Blitar, Jawa Timur

Wardhani, Marini Sulistya (2020) Perencanaan Geometrik Dan Tebal Perkerasan Jalan Lintas Pantai Selatan Kecamatan Wonotirto Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03111640000149-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
03111640000149-Undergraduate_Thesis.pdf

Download (12MB) | Preview

Abstract

Jalan memiliki peranan penting dalam kehidupan diantaranya memperlancar arus distribusi barang dan jasa. Selain itu, jalan juga sebagai akses penghubung antar daerah satu dengan daerah yang lain serta dapat meningkatkan perekonomian dan dapat digunakan oleh semua golongan ekonomi. Kelayakan jalan juga dapat meningkatkan kinerja dalam faktor pariwisata. Dengan jalan yang layak diharap juga dapat memangkas waktu sehingga proses menuju suatu tempat menjadi lebih efisien. Secara umum, setiap daerah memiliki jalur utara dan jalur selatan. Khususnya di Provinsi Jawa Timur, jalur utara lebih cepat berkembang dikarenakan jalur selatan cenderung berada di daerah pegunungan. Hal tersebut dapat menjadikan salah satu penghambat dalam proses pembangunan jalan pada jalur selatan. Oleh karena itu, untuk mengatasi permasalahan tersebut dibutuhkan perencanaan geometrik, perkerasan jalan, serta sistem drainase yang baik agar jalan tersebut aman dan nyaman.
Metodologi yang digunakan antara lain Tata Cara Perencanaan Geometrik Jalan Antar Kota No. 038/TDM/1997, Geometrik Jalan Perkotaan T-14-2004, Dasar-dasar Perencanaan Geometrik Jalan dari Sukirman 1999 dan Konstruksi Jalan Raya buku I Geometrik Jalan dari Saodang 2010 untuk menentukan parameter perencanaan jalan, perhitungan dan perencanaan alinyemen horizontal dan vertikal. Menganalisa kecepatan arus bebas dan kapasitas serta menentukan derajat kejenuhan, kecepatan, dan waktu tempuh digunakan literatur dari PKJI 2014.
Manual Desain Perkerasan Jalan 2017 untuk menentukan jenis perkerasan jalan dan mendapatkan tebal perkerasan yang sesuai direncanakan. Perencanaan drainase pada jalan yang direncanakan mengacu pada peraturan Perencanaan Sistem Drainasae Jalan Pd. T-02-2006-B. Perencanaan rambu dan marka jalan menggunakan Peraturan Menteri Republik Indonesia No. 13 Tahun 2004 dan No. 67 Tahun 2018. Terakhir adalah untuk rencana anggaran biaya total menggunakan HSPK Kota Surabaya 2019.
Sehingga pada Tugas Akhir ini direncanakan geometrik jalan khususnya pada Jalan Lintas Pantai Selatan Kecamatan Wonotirto, Kabupaten Blitar (Jawa Timur) merupakan jalan yang dibangun dengan ruas jalan Bts. Kab. Tulungagung – Serang – Bts. Kab. Malang. Oleh karena itu, pada Tugas Akhir ini akan merencanakan geometrik, tebal perkerasan jalan, drainase serta rencana anggaran biaya pada pembangunan jalan tersebut.
==================================================================================================================Roads have an important role in life including smoothing the distribution of goods and services. In addition, the road is also an access link between one region and another and can improve the economy and can be used by all economic groups. Roadworthiness can also improve performance in tourism factors. With a decent road is expected to also be able to cut time so that the process of going to a place becomes more efficient. In general, each region has a northern and southern route. Particularly in East Java Province, the northern lane develops faster because the south lane tends to be in mountainous areas. This can make one of the obstacles in the process of building roads in the southern lane. Therefore, to overcome these problems requires geometric planning, road pavement, and a good drainage system so that the road is safe and comfortable.
The methodology used includes the Procedure for Geometric Planning for Inter-City Road No. 038 / TDM / 1997, Urban Road Geometry T-14-2004, Fundamentals of Road Geometric Planning from Sukirman 1999 and Road Construction book I Road Geometry from Saodang 2010 to determine the parameters of road planning, horizontal and vertical alignment planning and planning. Analyzing free flow velocity and capacity and determining the degree of saturation, speed, and travel time used literature from the 2014 PKJI Pavement Design Manual 2017 to determine the type of road pavement and obtain the appropriate pavement thickness planned. Drainage planning on the planned road refers to the regulations of the Road Drainage System Planning Pd. T-02-2006-B. Planning signs and road markings using the Republic of Indonesia Ministerial Regulation No. 13 of 2004 and No. 67 of 2018. Finally, for the total budget plan using the 2019 Surabaya City HSPK.
So in this Final Project geometrically planned roads, especially on the South Coast Cross Road Wonotirto District, Blitar Regency (East Java) is a road that was built with BTS roads. Regency. Tulungagung - Serang - Bts. Regency. Poor. Therefore, this Final Project will plan geometric, pavement thickness, drainage and budget plan for the construction of the road.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Geometrik Jalan, Perkerasan Jalan, Jalan Lintas Pantai Selatan Kabupaten Blitar, Geometric Road, Pavement Road, Blitar South Coast Cross Road
Subjects: T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements > TE7 Transportation--Planning
Divisions: Faculty of Civil, Environmental, and Geo Engineering > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Theses
Depositing User: Marini Sulistya Wardhani
Date Deposited: 12 Aug 2020 03:59
Last Modified: 07 Jun 2023 07:06
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/77725

Actions (login required)

View Item View Item