Hadi, Moniyca Berlian (2020) Pengaruh Safety Leadership Terhadap Safety Behavior dan Safety Performance Dimediasi Oleh Safety Climate (Studi Kasus : PT Jatinom Indah Farm). Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
09111640000008-Undergraduate_Thesis.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Setiap sektor industri memiliki potensi yang dapat mengancam keselamatan dan kesehatan kerja, tidak terkecuali pada industri peternakan. PT Jatinom Indah Farm merupakan perusahaan yang begerak di bidang peternakan ayam petelur. Permasalahan yang terjadi di PT Jatinom Indah Farm adalah terjadinya kasus kecelakaan kerja pada saat pelaksanaan tugas. Kecelakaan dan cedera yang dialami pada saat bekerja tidak hanya merugikan bagi karyawan, namun juga berdampak pada bertambahnya biaya yang harus dikeluarkan oleh perusahaan. Kecelakaan kerja menyebabkan efek pada pengeluaran perusahaan terkait biaya pengobatan yang harus dikeluarkan dan kecelakaan di tempat kerja menimbulkan korban sehubungan dengan hari kerja yang hilang karena cedera. Faktor manusia dominan dalam mempengaruhi terjadinya kecelakaan kerja di PT Jatinom Indah Farm. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan oleh peneliti juga menunjukkan beberapa karyawan yang mengabaikan masalah keselamatan dan kesehatan kerja. Sebagian besar terjadinya kecelakaan dan cedera di tempat kerja terkait dengan praktik kerja yang tidak aman dari karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh safety leadership terhadap safety behavior dan safety performance dimediasi oleh safety climate. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif sedangkan jenis penelitiannya kausal. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah karyawan di PT Jatinom Indah Farm berjumlah 283 orang, sedangkan sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada sampel penelitian. Data penelitian yang telah dikumpulkan diolah menggunakan software SPSS dan Partial Least Squares Structural Equation Modelling (PLS-SEM). Hasil pengujian hipotesis menunjukkan safety leadership berpengaruh positif dan signifikan terhadap safety behaviour, safety performance, dan safety climate. Temuan penelitian juga membuktikan safety climate berpengaruh positif dan signifikan terhadap safety behavior dan safety performance serta safety behavior berpengaruh positif dan signifikan terhadap safety performance. Penelitian ini menghasilkan beberapa implikasi yang dapat dilakukan oleh PT Jatinom Indah Farm untuk mengurangi terjadinya kecelakaan kerja.
============================================================
Each industrial sector has the potential to threaten occupational safety and health, including the livestock industry. PT Jatinom Indah Farm is a moving company in the field of laying hens. The problem that occurred at PT Jatinom Indah Farm was the occurrence of work accident cases when carrying out the task. Accidents and injuries experienced at work not only harm employees, but also have an impact on increasing costs incurred by the company. Work accidents cause effects on company expenses related to medical expenses that must be incurred and accidents at work will cause casualties in connection with work days lost due to injury. The dominant factor in influencing work accidents at PT Jatinom Indah Farm is human. Based on observations made by researchers showed some employees don’t care about occupational safety and health problems. Most accidents and injuries at work are related to unsafe work practices of employees. This study aims to identify the effect of safety leadership on safety behavior and safety performance mediated by climate safety. The research method used is quantitative while the type of research is causal. The population used in this study were employees of PT Jatinom Indah Farm totaling 283 people, while the sample in this study were 100 people. Data collection was carried out using a questionnaire distributed to study samples. The research data collected will be processed using SPSS software and Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM). Hypothesis testing results show that safety leadership has a positive and significant effect on safety behavior, safety performance, and climate safety. The research findings also prove that safety climate has a positive and significant effect on safety behavior and safety performance and safety behavior has a positive and significant effect on safety performance. This research produces several implications that can be done by PT Jatinom Indah Farm to reduce the occurrence of work accidents.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Safety Leadership, Safety Climate, Safety Behavior, Safety Performance |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) > T55 Industrial Safety |
Divisions: | Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Business Management > 61205-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Moniyca Berlian Hadi |
Date Deposited: | 13 Aug 2020 07:45 |
Last Modified: | 28 May 2023 16:41 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/77906 |
Actions (login required)
View Item |