ANALISIS NIAT PENGGUNAAN LAYANAN ANTAR OBAT ONLINE: STUDI KASUS HALODOC

D, Faqih (2020) ANALISIS NIAT PENGGUNAAN LAYANAN ANTAR OBAT ONLINE: STUDI KASUS HALODOC. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 09211750055041-Master_Thesis.pdf]
Preview
Text
09211750055041-Master_Thesis.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Layanan pemesanan obat online Halodoc merupakan layanan yang relatif baru di Indonesia. Dengan menggunakan layanan tersebut pasien dapat memesan obat secara online lalu obat tersebut akan diantarkan ke rumah pasien. Pasien dapat menghemat waktu dengan tidak perlu lagi pergi ke apotek dan antre untuk menunggu layanan apotek yang relatif lama. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana penerimaan pengguna terhadap layanan seperti ini. Digunakan Unified Theory of Acceptance and Use of The Technology 2 (UTAUT2) yang dikembangkan Venkatesh karena model ini mengakomodasi kebutuhan konsumen seperti motivasi hedonis, nilai harga, serta ditambahkan konstruk kepercayaan yang dirasakan dan resiko yang dirasakan. Penelitian ini menggunakan data primer yang bersumber dari kuesioner yang disebar pada responden (n=120) di beberapa rumah sakit mitra Halodoc di Surabaya. Data kemudian diproses dengan metode Structural Equation Modelling (SEM) dengan menggunakan Lisrel 8.80. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekspektasi kinerja, pengaruh sosial, nilai harga, kepercayaan yang dirasakan memiliki pengaruh yang positif terhadap niat penggunaan layanan antar obat online, sedangkan risiko yang dirasakan memiliki pengaruh yang negatif terhadap niat penggunaan.==========================
Halodoc's online pharmacy delivery service is a relatively new service in Indonesia. By using these services patients can order drugs online then the drugs will be delivered to the patient's home. Patients can save time by no longer need to queue in front of pharmacy to wait for a relatively long pharmacy service. This research was conducted to find out how is the consumer intention to use this online pharmacy delivery service. Unified Theory of Acceptance and Use of Technology 2 (UTAUT2) which developed by Venkatesh (2012) is used in this research because this model accommodates variables related to consumer needs such as hedonic motivation, price values, and extended by adding perceived trust and perceived risk. This study uses primary data sourced from questionnaires distributed to respondents (n = 120) in several Halodoc’s hospitals partner in Surabaya. The data is processed using Structural Equation Modeling (SEM) method by using Lisrel 8.80. The results showed that performance expectations, social influences, price values, perceived trust had a significant direct effect on the behavioral intention of online pharmacy delivery services, while perceived risk had a significant negative effect.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Layanan Antar Obat, Niat Penggunaan, UTAUT2, SEM, LISREL
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T58.6 Management information systems
Divisions: Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Technology Management
Depositing User: D Faqih
Date Deposited: 18 Aug 2020 05:24
Last Modified: 31 May 2023 07:51
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/78656

Actions (login required)

View Item View Item