Sasono, Muhammad Ermando Nurman (2020) Analisis Risiko Program Hibah Infrastruktur Berbasis Masyarakat. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
09211750024005-Master_Thesis.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Pelaksanaan program hibah infrastruktur berbasis masyarakat yang dikelola oleh Biro Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur memiliki potensi adanya risiko yang menyebabkan gangguan pada mekanisme program. Saat ini, risiko-risiko pada program tersebut belum teridentifikasi secara detail. Perlu juga diketahui sumber penyebab dari risiko yang termasuk dalam kategori tinggi sebagai dasar dalam perumusan konsep usulan perbaikan untuk program ini. Metode yang digunakan yaitu metode kualitatif-kuantitatif dengan menggunakan alat analisis skala semantik diferensial, analisis tingkat risiko dan diagram bow tie. Dalam penelitian ini, kuisioner disebarkan kepada responden yang berkontribusi secara langsung dalam alur pelaksanaan program hibah infrastruktur. Survei pendahuluan terlebih dahulu dilakukan untuk menemukan risiko-risiko yang berpengaruh dan relevan terhadap program menggunakan skala semantik diferensial. Dari 35 risiko dan 2 risiko baru yang didapatkan dari pendapat responden, 26 risiko diantaranya terdentifikasi relevan. Selanjutnya dilakukan analisis tingkat risiko terhadap aspek waktu, mutu, reputasi, dan gabungan dari ketiga aspek tersebut yang bertujuan untuk menilai skor tingkat risiko dan mengklasifikasikan kategori risiko dalam matriks probabilitas dan dampak. Risiko yang termasuk dalam kategori tingkat risiko tinggi dalam setiap bagian analisis seluruhnya berjumlah 7 risiko. Analisis diagram bow tie digunakan untuk menganalisis sumber penyebab dari risiko yang termasuk dalam 7 kategori tingkat risiko tinggi dari hasil analisis tahap sebelumnya. Terdapat 8 sumber penyebab risiko dari hasil kompilasi setiap diagram bow tie. Perumusan konsep usulan perbaikan terhadap program membutuhkan informasi dari pakar yang diperoleh dari wawancara mendalam berdasarkan hasil analisis tingkat risiko dan diagram bow tie. Konsep usulan perbaikan yang dihasilkan antara lain yaitu menerapkan sistem administrasi berbasis elektronik untuk mempermudah pelaksanaan program, meningkatkan pengawasan melalui monitoring dan evaluasi yang akuntabel dan transparan, membentuk tim fasilitator yang kompeten, menyusun dan menetapkan regulasi tambahan terkait kewajiban penentuan timeline proyek yang jelas dan alokasi anggaran untuk biaya tak terduga, serta menginisiasi koordinasi dan supervisi program dengan instansi teknis di bidang infrastruktur.
=================================================================================
Implementation of the community-based infrastructure grant program managed by the Administration of Development Bureau of the Regional Secretariat of East Java Province has a potential risk causing disruption to program mechanisms. Currently, the program risks have not been identified in detail. It is also necessary to know the causes of the risks in the high category as the basis for the formulation of the proposed improvement concept for this program. Method used is qualitative-quantitative method using semantic scale differential, risk level analysis and bow tie diagrams. In this study, questionnaires were distributed to respondents who contributed directly to the implementation flow of the infrastructure grant program. A preliminary survey was carried out first to find the risks affecting and relevant to the program using semantic scale differential. Of the 35 risks and 2 new risks obtained from the respondent's opinion, 26 of them were identified as relevant. Furthermore, an analysis of the level of risk is carried out on the aspects of time, quality, reputation, and a combination of these three aspects which aims to assess the risk level score and classify the risk categories in the probability and impact matrix. The risks included in the category of high risk level in each part of the analysis totaled 7 risks. Bow tie diagram analysis is used to analyze the causes of the risk included in the 7 categories of high risk levels from the results of the previous stage analysis. There are 8 sources of risk from the compilation of each bow tie diagram. The formulation of the proposed improvement concept for the program requires information from experts obtained from in-depth interviews based on the analysis of the level of risk and the bow tie diagram. The proposed improvement concepts include implementing an electronic-based administrative system to facilitate program implementation, increasing supervision through accountable and transparent monitoring and evaluation, forming a team of competent facilitators, compiling and establishing additional regulations regarding the obligation to determine a clear project timeline and budget allocation for unexpected costs, also initiating program coordination and supervision with technical agencies in the infrastructure sector.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | risk analysis, infrastructure grant program, bow tie, analisis risiko, program hibah infrastruktur, bow tie |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) > T174.5 Technology--Risk assessment. |
Divisions: | 61101-Magister Management Technology |
Depositing User: | Muhammad Ermando Nurman Sasono |
Date Deposited: | 19 Aug 2020 04:54 |
Last Modified: | 06 Jul 2023 13:44 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/79004 |
Actions (login required)
View Item |