Studi HAZOP dan Verifikasi Safety Integrity Level (SIL) Fuel Gas System Pada Onshore Receiving Facilities (ORF) Dengan Standar IEC 61511 dan Metode Fault Tree Analysis (FTA)

Risnavian, Afanda Dwi Ragil (2020) Studi HAZOP dan Verifikasi Safety Integrity Level (SIL) Fuel Gas System Pada Onshore Receiving Facilities (ORF) Dengan Standar IEC 61511 dan Metode Fault Tree Analysis (FTA). Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 04211640000023-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
04211640000023-Undergraduate_Thesis.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Keselamatan dan keandalan merupakan aspek yang penting di dunia industri proses. Keduanya memiliki peran substansial terhadap keberlangsungan proses dan fasilitas. Kegagalan pada suatu sistem atau peralatan dapat mengancam keselamatan, baik keselamatan manusia maupun keselamatan lingkungan. Pada suatu fasilitas pipeline minyak dan gas, safety wajib diimplementasikan dengan tepat dan teliti guna mencegah konsekuensi terhadap suatu kegagalan. Salah satu implementasi guna menghindari terjadinya kegagalan suatu sistem yaitu dengan merancang sistem keselamatan dalam bentuk SIS (Safety Instrumented System) yang memiliki SIF (Safety Instrumented Function). Namun untuk mengetahui kapabilitas SIS sebagai pengaman sistem dan mengukur performance dari SIF, maka menggunakan SIL (Safety Integrity Level). Penelitian tugas akhir ini menganalisis Fuel Gas System pada suatu Onshore Receiving Facilities (ORF). ORF adalah fasilitas penerimaan dan distribusi gas alam yang terletak di daratan. Studi HAZOP (Hazard Operability Study) untuk menganalisis tingkat risiko yang terjadi sebagai akibat dari deviasi selama pengoperasian sehingga diketahui profil risikonya. Verifikasi SIL terhadap target SIL yaitu SIL-2 dengan mengacu pada standar IEC 61511 dengan metode FTA (Fault Tree Analysis). Dari studi HAZOP yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa bahaya over-pressure menjadi top hazard pada semua node karena merupakan consequence paling parah, likelihood tertinggi dan tingkat risikonya medium risk. Hasil analisis dan perhitungan PFDavg yaitu Node 1 Fuel Gas Scrubber V-6060 adalah 6,22E-03, Node 2 (Fuel Gas Filter Separator S-6060A) adalah 1,24E-03, Node 3 (Fuel Gas Filter Separator S-6060B) adalah 1,24E-03, Node 4 (Fuel Gas Superheater E-6060) adalah 1,21E-03, dan Node 5 (Instrument Gas Receiver V-6070) adalah 2,23E-03. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelima komponen pada Fuel Gas System di ORF memenuhi target SIL-2, sehingga tidak perlu melakukan tahap ¬re-design dengan menambahkan safety device berupa SIS maupun IPL.
===================================================================================================
Safety and reliability are important aspects in industrial process. Both of them have the substantial role towards amenities and process continuity. Failure on system and mechanism endanger both human safety and environmental safety. On gas and oil pipeline amenities, safety is obligated to be implemented precisely and thoroughly to prevent failure consequences. One of the preventive implementations is to map out safety system in the form of SIS (Safety Instrumented System) which has SIF (Safety Instrumented Function). However, to acknowledge SIS capability as the system security and to measure SIF’s performance used SIL (Safety Integrity Level). This final research is intended to analyse Fuel Gas System on Onshore Receiving Facilities (ORF). ORF is an enrollment facility and natural gas located in mainland. HAZOP (Hazard Operability Study) study to analyse risk level occurred as a result of deviation during the operation so that the risk profile being known. SIL verification towards SIL target is SIL-2 refer to IEC 61511 standards by FTA (Fault Tree Analysis) method. From HAZOP study conducted can be concluded that over-pressure hazard becomes top ones to all nodes due to the most severe consequences, the highest and the medium risk level possibility. The result analysis and calculation PFDavg is Node 1 (Fuel Gas Scrubber V-6060) is 6,22E-03, Node 2 (Fuel Gas Filter Separator S-6060A) is 1,24E-03, Node 3 (Fuel Gas Filter Separator S-6060B) is 1,24E-03, Node 4 (Fuel Gas Superheater E-6060) is 1,21E-03, and Node 5 (Instrument Gas Receiver V-6070) is 2,23E-03. The result of this research shows that five components on Fuel Gas System at ORF fulfill the SIL-2 target, therefore, doing re-design to add safety device in the form of SIS and IPL is unnecessary.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: FTA, Fuel Gas System, HAZOP, ORF, SIL
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T55 Industrial Safety
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Engineering > 36202-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Afanda Dwi Ragil Risnavian
Date Deposited: 23 Aug 2020 05:19
Last Modified: 21 Jun 2023 15:20
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/80426

Actions (login required)

View Item View Item