Analisis Pengaruh Kepribadian Pekerja, Keluhan Nyeri Pekerja (Musculoskeletal Disorders), Dan Hirarki Organisasi Pekerja Terhadap Persepsi Resiko K3 Pada Pekerjaan Fabrikasi

Hardiyanti, Mega Rahayu (2020) Analisis Pengaruh Kepribadian Pekerja, Keluhan Nyeri Pekerja (Musculoskeletal Disorders), Dan Hirarki Organisasi Pekerja Terhadap Persepsi Resiko K3 Pada Pekerjaan Fabrikasi. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh November.

[thumbnail of 02411850040004-Master_Thesis.pdf]
Preview
Text
02411850040004-Master_Thesis.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Kecelakaan kerja yang terjadi di setiap industri tidak hanya dapat menyebabkan cedera, namun juga kerugian ekonomi bagi perusahaan. Salah satu penyebab adanya kecelakaan yaitu erat kaitannya dengan kurangnya safety performance pada pekerja. Salah satu penyebab dari kurangnya safety performance yaitu masih kurangnya pemahaman dalam menganalisa potensi bahaya yang ada di tempat kerja dan juga mengabaikan resiko K3. Sejumlah penelitian membuktikan bahwa jumlah cedera yang cukup banyak ditemukan berhubungan dengan persepsi resiko keselamatan yang tidak akurat. Persepsi resiko keselamatan merupakan persepsi yang dirasakan oleh pekerja dalam mengevaluasi hazard dalam pekerjaan mereka. Dalam pekerjaan fabrikasi, dengan karakteristik pekerjaan yang cenderung monoton dalam waktu yang lama, menyebabkan keluhan musculoskeletal disorders menjadi salah satu potensi bahaya yang perlu diperhatikan, dikarenakan menyebabkan nyeri atau tidak nyaman ketika melakukan pekerjaan dalam jangka waktu yang lama. Selain itu, safety performance juga berkaitan dengan safety culture. Safety culture tak hanya kegiatan institusional dan kebijakan keselamatan, namun juga terkait struktural dan kontekstual dari organisasi. Maka dari itu peneliti berfokus untuk meneliti pengaruh personality traits, body pain, dan organizational hierarchy terhadap persepsi resiko K3 pada bidang pekerjaan fabrikasi dengan melakukan pemodelan menggunakan Structural Equation Model (SEM). Tujuan dari penelitian ini yaitu agar nantinya dapat dijadikan bahan pertimbangan bagi industri khususnya pekerjaan fabrikasi untuk mempertimbangkan adanya persepsi resiko K3 dalam sistem manajemen K3 yang dijalankan sedangkan untuk penelitian selanjutnya diharapkan model yang dikembangkan dapat dijadikan panduan dalam pengembangan penelitian mengenai persepsi resiko K3.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Persepsi Resiko K3, Performa K3, Budaya K3, Musculoskeletal Disorders, Industri Fabrikasi, Safety Risk Perception, Safety Performance, Safety Culture, Musculoskeletal Disorders, Fabrication Department
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA278.3 Structural equation modeling.
T Technology > T Technology (General) > T55 Industrial Safety
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Industrial Engineering > 26101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Mega Rahayu Hardiyanti
Date Deposited: 23 Aug 2020 10:10
Last Modified: 02 Nov 2023 08:16
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/80517

Actions (login required)

View Item View Item