Perbandingan Performa Dan Emisi Nox Pada Motor Diesel Dengan Menggunakan Bahan Bakar B30 – Metanol Metode Emulsi Dan Larutan Berbasis Simulasi

Anaktototy, Evan Harley (2020) Perbandingan Performa Dan Emisi Nox Pada Motor Diesel Dengan Menggunakan Bahan Bakar B30 – Metanol Metode Emulsi Dan Larutan Berbasis Simulasi. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 04211640007001-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
04211640007001-Undergraduate_Thesis.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Bahan bakar biodiesel merupakan salah satu energi alternatif yang dapat digunakan sebagai pengganti bahan bakar diesel namun memiliki kadar NOx yang masih tinggi. Untuk dapat mengurangi tingginya kadar NOx yang dihasilkan pada biodiesel, maka dilakukan penambahan metanol yang diperkirakan dapat mengurangi emisi NOx dari biodiesel. Namun, karena perbedaan tegangan permukaan antar dua fase zat yang tinggi menyebabkan kedua zat ini tidak dapat bercampur. Oleh karena itu, digunakan metode pencampuran emulsi dan larutan yang dapat mengurangi tegangan permukaan antar biodiesel dan metanol. Pada penelitian ini, dilakukan perbandingan performa dan emisi Nox menggunakan bahan bakar biodiesel 30% (B30) dan metanol 20% (M20). Pemodelan motor diesel dibuat mengikuti spesifikasi YANMAR TF85MH-di, tipe empat langkah dengan jumlah silinder satu. Metode penelitian yang digunakan berbasis simulasi dengan menggunakan bahan bakar B30M20 emulsi dan B30M20 larutan serta B30 dan HSD sebagai pembanding.
Hasil dari uji performa yang dilakukan, didapatkan penggunaan bahan bakar B30M20 emulsi dan larutan mengalami penurunan performa yang cukup signifikan. Namun diantara kedua metode pencampuran bahan bakar, bahan bakar B30M20 larutan memiliki performa yang lebih baik dibanding bahan bakar B30M20 emulsi tetapi tidak signifikan. Dapat dilihat dari konsumsi bahan bakar B30M20 larutan yang lebih rendah 0.45% dibanding B30M20 emulsi; torsi yang dihasilkan lebih besar 0.43% dibanding B30M20 emulsi; serta menghasilkan daya yang lebih besar 0.46% dibanding B30M20 emulsi. Hasil dari uji emisi NOx yang dilakukan, didapatkan kadar emisi NOx bahan bakar B30M20 Emulsi lebih baik dibanding bahan bakar B30M20 larutan tetapi tidak signifikan. Dimana lebih rendah 0.60% dibanding B30M20 larutan; lebih rendah 18.97% dari B30; dan lebih rendah 35.77% dari HSD pada kecepatan putaran 2200 RPM dan beban 100%.
==================================================================================================================
Biodiesel fuel is an alternative energy that can be used as a alternative for diesel fuel but still has high NOx levels. To reduce the high levels of NOx produced in biodiesel, the addition of methanol is expected to reduce NOx emission from biodiesel. However, due to the difference in surface tension between the two phases of the high substances, the two substances cannot mix. Therefore, an emulsion and solution blending method is used which can reduce the surface tension between biodiesel and methanol. In this study, a comparison of performance and NOx emission using 30% biodiesel fuel (B30) and 20% methanol (M20). Modeling of the diesel motor is made following the specifications of the YANMAR TF 85 MH-di, four stroke type with one cylinder. The research method used is based on simulation and fueled using B30M20 Emulsion and B30M20 Solution with B30 and HSD as a comparison fuel.
The results of the performance tests carried out, obtained the ue of B30M20 Emulsions and Solutions has a significant decrease performance. But between the two method of blending, B30M20 Solution has better performance than the B30M20 Emulsion fuel but it is not significant. It can be seen from the specific fuel consumption of B30M20 Solution which is 0.45% lower than B30M20 Emulsion; the torque produced is 0.43% greater than the B30M20 Emulsion; and produced greatest power 0.46% compared to B30M20 Emulsion. The result of the NOx emission test conducted showed that the NOx emission levels of B30M20 Emulsion were better than the B30M20 Solution but not significant. Which is 0.60% lower than B30M20 Solution; 18.97% lower than B30; and 35.77% lower than HSD at rotation speed of 2200 rpm and 100% load.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: emulsi, larutan, NOx, performa, simulasi, emulsion, NOx, performance, simulation, solution.
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ324.5 Fuel systems
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Engineering > 36202-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Evan Harley Anaktototy
Date Deposited: 23 Aug 2020 06:35
Last Modified: 21 Jun 2023 13:54
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/80703

Actions (login required)

View Item View Item