Pemodelan Faktor-faktor yang Mempengaruhi Keefektifan Sistem Pembelajaran Daring (SPADA) Menggunakan Regresi Probit Biner (Studi Kasus : Mahasiswa ITS Masa Pandemi COVID-19)

Epriliyanti, Yashintia Arien (2020) Pemodelan Faktor-faktor yang Mempengaruhi Keefektifan Sistem Pembelajaran Daring (SPADA) Menggunakan Regresi Probit Biner (Studi Kasus : Mahasiswa ITS Masa Pandemi COVID-19). Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 06211640000077-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
06211640000077-Undergraduate_Thesis.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Sistem pembelajaran daring merupakan implementasi pendidikan jarak jauh. Pemerintah melakukan upaya pencegahan penyebaran COVID-19 pada bidang pendidikan dengan mengubah sistem konvensional menjadi sistem daring sehingga dilakukan penelitian untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi keefektifan sistem pembelajaran daring pada masa pandemi COVID-19. Data yang digunakan merupakan data primer dari survei online kepada Mahasiswa ITS dengan variabel respon berupa pelaksanaan sistem pembelajaran daring efektif (1) dan tidak efektif (0), maka dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah regresi probit biner. Variabel prediktor yang digunakan antara lain jenis kelamin, fakultas, kesiapan pelaksanaan sistem pembelajaran daring, kemudahan dalam mengoperasikan platform pada sistem pembelajaran daring, pemahaman materi pada sistem pembelajaran daring, bantuan kuota internet, pemanfaatan penggunaan kuota internet, dan intensitas penggunaan kuota internet. Jumlah data yang terkumpul sebanyak 300 Mahasiswa ITS dengan 190 berjenis kelamin perempuan dan 110 laki-laki. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan dapat diketahui bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi dengan tingkat signifikansi 0,05 pada keefektifan sistem pembelajaran daring adalah pemahaman materi pada sistem pembelajaran daring, bantuan kuota internet, pemanfaatan penggunaan kuota internet, dan intensitas penggunaan kuota internet. Ketepatan klasifikasi yang dihasilkan oleh model sebesar 77,33%.
==================================================================================================================
Online learning system is an implementation of distance education. The government made efforts to prevent the spread of COVID-19 in the field of education by changing the conventional system into an online system so that research was conducted to find out the factors that influence the effectiveness of online learning systems during the COVID-19 pandemic. The data used are primary data from online surveys for ITS students with response variables in the form of effective online learning system implementation (1) and ineffective (0), so in this study the method used is binary probit regression. Predictor variables used include gender, faculty, readiness for implementing online learning systems, ease in operating platforms in online learning systems, understanding material in online learning systems, internet quota assistance, utilization of internet quota usage, and intensity of internet quota usage. The number of data collected was 300 ITS students with 190 women and 110 men. Based on the results of data analysis and discussion it can be seen that the factors that influence with a significance level of 0.05 on the effectiveness of online learning systems are material understanding of online learning systems, internet quota assistance, utilization of internet quota usage, and intensity of internet quota usage. The classification accuracy produced by the model is 77.33%.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: RSSt 519.536 Epr p-1 • Epriliyanti, Yashintia Arien
Uncontrolled Keywords: Keefektifan Sistem Pembelajaran Daring (SPADA), Mahasiswa ITS, Pandemi COVID-19, Regresi Probit Biner, Effectiveness Online Learning System, Student of ITS, The COVID-19 Pandemic, Binary Probit Regression
Subjects: H Social Sciences > HA Statistics > HA31.3 Regression. Correlation
Divisions: Faculty of Mathematics and Science > Statistics > 49201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Yashintia Arien Epriliyanti
Date Deposited: 01 Sep 2020 04:01
Last Modified: 10 Jan 2024 00:53
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/81688

Actions (login required)

View Item View Item