Rancang Bangun Kakas Bantu Karakteristik Portabilitas Menggunakan Model Kualitas ISO/IEC 9126

Saptarini, Istiningdyah (2014) Rancang Bangun Kakas Bantu Karakteristik Portabilitas Menggunakan Model Kualitas ISO/IEC 9126. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5110100057-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
5110100057-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Proses penjaminan kualitas merupakan salah satu tahap yang
penting dalam siklus hidup perangkat lunak. Salah satu cara untuk
menjamin kualitas perangkat lunak adalah dengan melakukan evaluasi
terhadap perangkat lunak. Evaluasi yang baik dilakukan berdasarkan
standar kualitas yang telah baku. Salah satu standar kualitas baku yang
dapat digunakan adalah ISO/IEC 9126. ISO/IEC 9126 memiliki enam
karakteristik yang mampu mengukur kualitas perangkat lunak baik dari
aspek internal maupun eksternal. Portabilitas merupakan salah satu
karakteristik pada ISO/IEC 9126 yang mengukur kemampuan perangkat
lunak dalam beradaptasi di lingkungan tertentu.
Pada Tugas Akhir ini studi kasus SIAKAD ITS modul penilaian
dievaluasi menggunakan model kualitas ISO/IEC 9126. Aspek yang
dievaluasi adalah aspek portabilitas. Untuk mendukung proses evaluasi,
kakas bantu evaluasi dibangun dengan mengacu pada karakteristik
portabilitas ISO/IEC 9126-3. Kakas bantu evaluasi yang dibangun
dapat digunakan tidak hanya khusus untuk mengevaluasi SIAKAD ITS
modul penilaian tetapi juga untuk mengevaluasi perangkat lunak lain.
Hasil evaluasi SIAKAD ITS modul penilaian menunjukkan
hasil yang bagus. Setelah dilakukan penyesuaian kebutuhan dan
peninjauan terhadap SIAKAD ITS modul penilaian, dari 12 metrik
pengukuran yang ada hanya tiga yang digunakan untuk evaluasi.
Evaluasi dilakukan baik secara manual dan dengan menggunakan
kakas bantu. Kakas bantu memberikan hasil yang sama dengan evaluasi
secara manual.
====================================================================================================================
Quality assurance process is one of the important stage in the
software life cycle. One way to ensure software quality is to evaluate the
software. A good evaluation is done based on quality standards. One of
the quality standards that can be used is the ISO / IEC 9126. ISO / IEC
9126 has six characteristics that are capable of measuring the quality of
software from both internal and external aspects. Portability is one of
the characteristics of the ISO / IEC 9126 which measures the software's
ability to adapt to a particular environment.
In this final project, case study ITS Academic Information
System Assessment Module is evaluated using the ISO/IEC 9126 quality
model. Aspect evaluated is the portability aspect. To support the
evaluation process, software evaluation tool was built refers to
portability characteristic of ISO/IEC 9126-3. Software evaluation tool
which was built is able to evaluate not only ITS Academic Information
System but also other software.
Evaluation on ITS Academic Information System Assessment
Module shows good results. After needs adjustment and a review of ITS
Academic Information System Assessment Module, from twelve
measurement metrics only three are used for evaluation. The evaluation
is done both manually and by using the software evaluation tool.
Software evaluation tool gives the same result as the evaluation which is
done manually.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSIf 005.3 Sap r 310001405751
Uncontrolled Keywords: ISO/IEC 9126, kakas bantu evaluasi perangkat lunak, model kualitas, sistem informasi akademik
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76.76.A65 Application software. Enterprise application integration (Computer systems)
T Technology > T Technology (General) > T58.6 Management information systems
Divisions: Faculty of Information Technology > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Yeni Anita Gonti
Date Deposited: 05 Oct 2020 04:42
Last Modified: 05 Oct 2020 04:42
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/82067

Actions (login required)

View Item View Item