Amrouzy, Viddy Noor Safiriany (2014) Desain Interior KB Dan TK Ta’miriyah Dengan Tema Ceria Dan Bernuansa Islami Untuk Meningkatkan Potensi Anak Usia Dini. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
3410100162-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Download (6MB) | Preview |
Abstract
Masa usia dini merupakan masa tumbuh kembang anak
yang sangat penting. Pada masa itu, sangat menentukan kualitas
kesehatan, kecerdasan, dan kematangan emosional manusia pada
tahap berikutnya. Dengan bertambah banyaknya lembaga
Pendidikan Anak Usia Dini yang ada, diharapkan orang tua
dapat membantu anak untuk menemukan potensi yang ada pada
diri mereka dengan memberi mereka pendidikan sejak dini. Maka
dari itu Pendidikan Anak Usia Dini sangatlah penting, terlebih
sekolah yang sangat dibutuhkan orang tua untuk menyekolahkan
anaknya agar anak dapat belajar dengan suasana yang berbeda.
KB dan TK Ta’miriyah merupakan yayasan pendidikan
Islam terkemuka yang berada di Utara kota Surabaya.
Menggunakan agama Islam sebagai landasan pendidikan
membuat yayasan Ta’miriyah lebih unggul dari sekolah biasa.
Dengan tema ceria dan sentuhan nuansa Islami diharapkan
dapat memiliki tujuan menciptakan perancangan interior yang
memberikan atmosfer tempat edukasi dan bermain yang berbeda.
Desain interior yang menggunakan tema ceria dan
nuansa islami ini, bisa menjadi salah satu solusi permasalahan
lembaga Pendidikan Anak Usia Dini, khususnya KB dan TK
Ta’miriyah yang membutuhkan identitas dan kemajuan fasilitas sebagai salah satu sekolah islam terkemuka yang ada di kota
Surabaya. Melalui pendekatan desain, dirancang sebuah sekolah
dan interiornya dengan elemen estetis yang modern dan masih
berhubungan dengan nuansa islami, sehingga sekolah tersebut
dapat mendukung identitas dari yayasan Ta’miriyah itu sendiri.
============================================================================================================
Early childhood is a time of growth and development of
children which is very important. At that period, largely
determine the quality of health, intelligence, and human
emotional maturity at a later stage. With an increasing number of
institutions of Early Childhood Education that exist, parents are
expected to help the child to discover the potential that exists in
them by giving them early education. Thus the Early Childhood
Education is very important, especially school that parents much
needed to send their children so that children can learn with
different ambience.
Preschool and kindergarten of Ta’miriyah is a leading
Islamic educational institution which is located in the north of the
city of Surabaya. Using Islam as the foundation of education
makes the Institution of Ta’miriyah superior to regular school.
With cheerful themes and a touch of Islamic is expected to have
the purpose of creating interior design which gives different
atmosphere a place of education and play.
The interior design that uses the theme of this cheerful
and Islamic nuance, could be one solution to the problems of
Early Childhood Education institutions, especially Ta'miriyah’s preschool and kindergarten that requires identity and progress of
the facility as one of the leading Islamic schools in the city of
Surabaya. Through design approach, designed a school and its
interior with a modern aesthetic elements and still related with
Islamic nuance, so that the school can support the identity of the
institution of Ta’miriyah itself.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSDP 729 Amr d 3100014056721 |
Uncontrolled Keywords: | Ta’miriyah, Pendidikan Anak Usia Dini, Potensi, Ceria, Islami |
Subjects: | N Fine Arts > NK Decorative arts Applied arts Decoration and ornament > NK2115 Interior decoration |
Divisions: | Faculty of Architecture, Design, and Planning > Interior Design > 90221-(S1) Undergraduate Theses |
Depositing User: | Yeni Anita Gonti |
Date Deposited: | 22 Dec 2020 04:48 |
Last Modified: | 22 Dec 2020 04:48 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/82336 |
Actions (login required)
View Item |