Kirbani, Kalief (2021) Evaluasi Perancangan Jembatan Longspan Kali Bekasi Proyek LRT Jabodebek Menggunakan Precast Post-Tensioned U-Box Girder dengan Metode Balanced Cantilever. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
03111640000161-Undergraduate_Thesis.pdf Download (17MB) | Preview |
Abstract
Proyek LRT Jabodebek adalah proyek transportasi berbasis rel dengan detail kompleks dan skala yang sangat besar. LRT Jabodebek dibangun untuk mengurangi kepadatan kendaraan yang masuk Jakarta dari kota-kota satelit disekitarnya. Sehingga meminimalisir kemacetan di tol Jakarta – Cikampek (Japek) dan Jagorawi, dan menjawab tuntutan masyarakat akan transportasi umum yang aman, nyaman, dan memiliki ketepatan waktu yang tinggi. Pembangunannya dilakukan secara elevated diatas Tol Jakarta-Cikampek dan Kali Bekasi, sehingga tidak dimungkinkan menggunakan pier dengan jarak normal dan diperlukan jembatan bentang panjang dengan u-shaped box girder.
Dalam perencanaan proyek strategis seperti jembatan bentang panjang dilakukan beberapa tahap pengecekkan, dimana penulis melakukan modelling dan analisa terhadap desain struktur yang kemudian akan dibandingkan terhadap hasil perencanaan yang ada. Adapun modelling dan analisa yang dilakukan meliputi: struktur atas secara transversal-longitudinal dan struktur bawah secara longitudinal.
Hasil dari tugas akhir ini didapatkan beberapa perbedaan dari hasil perbandingan terhadap perencanaan yang ada. Untuk struktur atas didapatkan kebutuhan prestressing mencukupi, dan kebutuhan tulangan geser dan torsi pada bangunan atas mencukupi. Untuk struktur bawah didapatkan perbedaan pada kebutuhan tulangan longitudinal pier BBBT 002 sebesar 15.3% lebih banyak dari perencanaan yang ada dan pada pilecap didapati tulangan lentur dari hasil perencanaan yang ada, dapat menggunakan jumlah tulangan yang lebih efisien.
====================================================================================================
The Jabodebek LRT project is a rail-based transportation project with complex details and a very large scale. The Jabodebek LRT was built to reduce the density of vehicles entering Jakarta from the surrounding satellite cities. So as to minimize congestion on the Jakarta - Cikampek (Japek) and Jagorawi toll roads, and respond to public demands for safe, comfortable, and high punctuality public transportation. The construction is carried out elevated above the Jakarta-Cikampek and Bekasi River Toll Roads, so it is not possible to use a pier with a normal distance and a long span bridge with segmental u-shaped box girder is required.
In strategic project planning such as long-span bridges, several check stages are carried out, where the authors conduct modeling and analysis of the structural design which will then be compared against the existing planning results. The modeling and analysis carried out include: transverse-longitudinal upper structure and longitudinal lower structure.
The results of this final project obtained several differences from the results of comparisons with existing plans. For the super-structure, it is obtained that the need for prestressing is sufficient, and the need for shear reinforcement and torsion in the superstructure is sufficient. For the sub-structure, there is a difference in the need for longitudinal pier reinforcement BBBT 002 by 15.3% more than the existing plan and the pilecap found flexible reinforcement from the existing planning results, can use a more efficient amount of reinforcement.
Actions (login required)
View Item |