Perencanaan Jetty Minyak Untuk Kapal 1.000 – 15.000 DWT di Tersus Minyak Pulau Nipa, Kepulauan Riau

Hertanto, Rofi Widya Caesar Aditya (2021) Perencanaan Jetty Minyak Untuk Kapal 1.000 – 15.000 DWT di Tersus Minyak Pulau Nipa, Kepulauan Riau. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03111540000150-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
03111540000150-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2023.

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Jetty minyak di tersus Pulau Nipa merupakan fasilitas untuk menyimpan dan mendistribusikan minyak (product oil). Pemerintah menargetkan pembangunan pelabuhan minyak di Pulau Nipa yang diharapkan dapat menjadi tempat singgah kapal-kapal besar di Indonesia dan dapat menjadi pesaing Singapura, pembangunan pelabuhan ini diharapkan dapat menghemat biaya kirim dan distribusi ke daerah Indonesia lain dilakukan menggunakan kapal 1.000 - 15.000 DWT, sehingga Pulau Nipa memiliki potensi untuk menumbuhkan perekonomian Kepulauan Riau bahkan Indonesia, selain itu di Pulau Nipa sudah terdapat tangki pengolahan minyak tetapi stock masih berada di Singapura.
Untuk mewujudkan pembangunan tersebut diperlukan studi pustaka, studi lapangan dan data terkait detail engineering. Data-data seperti data pasang surut, peta bathimetri, data arus, data tanah dan data angin digunakan untuk melakukan analisa garis pantai, kontur atau kedalaman laut, menentukan pasang tertinggi dan terendah, menentukan tinggi gelombang rencana dan tata letak bangunan pantai serta konstruksi dermaga minyak menggunakan desain yang meliputi struktur atas dan bawah dermaga, sistem fender dan boulder, pemancangan dan detail penulangan serta perkerasan lapangan penumpukan. Selain itu perlu juga direncanakan terkait metode pelaksanaan pembangunan dan dalam perencanaan dermaga juga harus ditinjau terkait rencana anggaran biaya dari dermaga tersebut.
Hasil yang diharapkan dengan adanya tugas akhir ini adalah adanya rencana pembangunan dermaga minyak di Pulau Nipa, Singapura, maka dibutuhkan perencanaan dermaga yang memenuhi standar kriteria perencanaan. Dalam tugas akhir ini akan direncanakan terminal khusus minyak dengan tipe yang melayani kapal 1.000 - 15.000 DWT (Dead Weight Tonnage).
====================================================================================================

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering > TC357 Harbor Engineering. Piers, quays, and wharves
T Technology > TH Building construction
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Rofi Widya Caesar Aditya Hertato
Date Deposited: 01 Mar 2021 08:34
Last Modified: 01 Mar 2021 08:35
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/83028

Actions (login required)

View Item View Item