Model Keputusan Multikriteria Terintegrasi Untuk Pemilihan Proyek Software di PT. Hexavara Tech

Firdaus, Ridwan Taofiq (2020) Model Keputusan Multikriteria Terintegrasi Untuk Pemilihan Proyek Software di PT. Hexavara Tech. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02411640000103-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
02411640000103-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2023.

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Sebagai perusahaan pembuat software yang relatif muda, PT. Hexavara Tech perlu melakukan seleksi proyek yang masuk karena jumlah permintaan melebihi kemampuan jumlah yang dapat dikelola perusahaan. Saat ini belum ada panduan dalam memilih proyek sehingga proses seleksi proyek kurang terstruktur dan bersifat subjektif. Padahal pemilihan proyek dihadapkan dengan beberapa kriteria kualitatif dan kuantitatif yang cenderung bersifat konfliktual dalam mencapai tujuan. Maka dalam penelitian ini digunakan integrasi metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dan Goal Programming (GP) untuk memilih proyek software yang mempertimbangkan keterbatasan dan multiobjektif. Berdasarkan perhitungan tingkat kepentingan kriteria menggunakan AHP diperoleh urutan kriteria pemilihan proyek yaitu profit untuk perusahaan (0,287), potensi pengembangan lingkup proyek (0,155), modal awal pengembangan (0,1), peluang mendapatkan relasi dari klien (0,097), kesesuaian dengan kemampuan tim (0,093), resiko terkandung (0,078), meningkatkan value portofolio perusahaan (0,073), kesempatan membuat template untuk proyek berikutnya (0,07), dan kesempatan belajar teknologi baru (0,047). Setelah dilakukan proses optimasi menggunakan GP diperoleh hasil akhir terbaik yaitu proyek pengembangan e-wallet koperasi simpan pinjam, pengembangan aplikasi ojek online berbasis android, pengembangan e-commerce karya desain, pengembangan aplikasi transfer uang ke luar negeri, dan pengembangan framework website untuk pembuatan cross border ecommerce.
=====================================================================================================
As a relatively young software company, PT. Hexavara Tech needs to select incoming projects because the number of requests exceeds the amount that the company can manage. Currently, there are no guidelines for selecting projects, so the project selection process is less structured and subjective. In fact, project selection is faced with several qualitative and quantitative criteria that tend to be conflictual in achieving objectives. So in this study, the integration of Analytical Hierarchy Process (AHP) and Goal Programming (GP) methods is used to select software projects that consider limitations and multi-objectivity. Based on the calculation of the level of importance of the criteria using AHP, the sequence of project selection criteria is obtained, namely profit for the company (0.287), potential development of the project scope (0.155), initial development capital (0.1), the opportunity to get relations from clients (0.097), conformity to team capabilities (0.093), risks contained (0.078), increasing the value of the company's portfolio (0.073), the opportunity to create a template for the next project (0.07), and the opportunity to learn new technology (0.047). After the optimization process using GP, the best final results are obtained, namely the e-wallet development project of savings and loan cooperatives, development of an android-based online motorcycle taxi application, development of e-commerce design works, development of overseas money transfer applications, and development of a website framework for cross border e-commerce

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Software project, Project Selection, Goal Programming (GP), Analytical Hierarchy Process (AHP), Integrated Model
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T57.6 Operations research--Mathematics. Goal programming
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Industrial Engineering > 26201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Ridwan Taofiq Firdaus
Date Deposited: 03 Mar 2021 02:08
Last Modified: 03 Mar 2021 02:08
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/83214

Actions (login required)

View Item View Item