Strategi Pengelolaan Kebocoran dalam Mengurangi Persentase Non Revenue Water (NRW) pada Suatu DMA Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Malang

Windartya, Rafelia Audina (2021) Strategi Pengelolaan Kebocoran dalam Mengurangi Persentase Non Revenue Water (NRW) pada Suatu DMA Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Malang. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03211740000038-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
03211740000038-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2023.

Download (5MB) | Request a copy
[thumbnail of 03211740000038-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
03211740000038-Undergraduate_Thesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy
[thumbnail of 03211740000038-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
03211740000038-Undergraduate_Thesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Nilai NRW pada Perumda Air Minum Kota Malang Bulan Januari 2021 masih berada pada angka 29,86%. Salah satu penyebab dari besarnya angka NRW tersebut adalah kehilangan air fisik yang meliputi kebocoran pipa sehingga perlu dilakukan pemeliharaan DMA untuk memperkecil angka NRW. Jenis pemeliharaan DMA yang dapat dibahas adalah pengelolaan kebocoran pipa yang meliputi pressure management; Active Leakage Control (ALC); dan Awareness, Locate, Repair (ALR). Dalam penelitian ini yang menjadi batasan yaitu pemantauan penurunan angka NRW DMA terpilih setiap bulannya dilakukan mulai Bulan Februari 2021 hingga Bulan Mei 2021 dan hanya terfokuskan pada kehilangan air fisik.
DMA yang terpilih untuk dilakukan ALC pada Bulan Februari 2021 adalah DMA W2S1, pada Bulan Maret 2021 adalah DMA Karangan B, pada Bulan April 2021 adalah DMA W2G2 dan W2P, dan pada Bulan Mei 2021 adalah DMA Supit Urang 1D dan DMA W1I. Setelah dilakukan pencarian kebocoran menggunakan cara step test, beberapa DMA ditemukan kebocoran dan beberapa lainnya tidak ditemukan kebocoran. DMA yang ditemukan kebocoran maka dilanjutkan dengan ALR, sedangkan DMA yang tidak ditemukan kebocoran hanya dilakukan pemantauan tekanan sebagai upaya pressure management.
Jenis perbaikan yang dilakukan pada DMA W2S1 adalah penggantian pipa PVC berwarna abu-abu dengan pipa HDPE yang lebih elastis. Sedangkan pada DMA Karangan B dilakukan penggantian pada pipa yang telah berkarat. Hasil dari penelitian lapangan ini adalah terjadi penurunan angka NRW pada DMA W2S1 sebesar 2% selama 1 bulan setelah dilakukan pengelolaan kebocoran pipa. Akan tetapi pada DMA Karangan B, kebocoran pipa bukan merupakan penyebab dominan tingginya nilai NRW. Maka setelah dilakukan pengelolaan kebocoran, nilai NRW tidak mengalami penurunan.
======================================================================================================
The NRW value at the Perumda Air Minum Kota Malang in January 2021 is still at 29.86%. One of the causes of the high value of the NRW is the loss of physical water which includes pipe leaks so DMA maintenance is needed to reduce the value of the NRW. The types of pipe leakage management for DMA maintenance that can be discussed are pressure management; Active Leakage Control (ALC); and Awareness, Locate, Repair (ALR). In this research, the scope of problem is monitoring the decrease in the number of NRW at selected DMA every month from February 2021 to May 2021 and only focuses on physical water losses.
The DMA selected for ALC in February 2021 was DMA W2S1, in March 2021 it was DMA Karangan B, in April 2021 it was DMA W2G2 and W2P, and in May 2021 it was DMA Supit Urang 1D and DMA W1I. After looking for leaks using the step test method at the some DMA, pipe leaks were found and some leaks were not found. At the DMA where leaks were found, leakage management strategy is continoued to ALR. While at the DMA where leaks are not found is only monitored for pressure as a pressure management.
The type of repairs carried out on the DMA W2S1 was the replacement of gray PVC pipe with a more elastic HDPE pipe. Meanwhile, at DMA Karangan B, the rusty pipes were replaced. The result of this research is that the NRW number at DMA W2S1 decreased up to 2% for 1 month after the leakage management was carried out. However, in DMA Karangan B, pipe leakage was not the dominant cause of the high value of NRW. So after leakage management was carried out, the NRW value did not decrease.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Non Revenue Water; physical water losses; pressure management; Active Leakage Control; Awareness, Locate, and Repair; Non Revenue Water; kehilangan air fisik; pressure management; Aactive Leakage Control; Awareness, Locate, and Repair
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD481 Water distribution systems
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Environmental Engineering > 25201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Rafelia Audina Windartya
Date Deposited: 09 Aug 2021 03:19
Last Modified: 09 Aug 2021 03:19
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/85170

Actions (login required)

View Item View Item