Rancang Bangun Perangkat Lunak Simulasi Deteksi Masker

Saputra, Sudrajad Hadi (2021) Rancang Bangun Perangkat Lunak Simulasi Deteksi Masker. Undergraduate thesis, Insitut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 05111740000158-Sudrajad Hadi Saputra-Buku TA.pdf] Text
05111740000158-Sudrajad Hadi Saputra-Buku TA.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2023.

Download (5MB)

Abstract

Pemakaian masker menjadi sebuah kewajiban warga Indonesia sebagai salah satu cara untuk menghentikan penyebaran virus Covid-19, dan saat ini banyak sekali warga yang masih melanggar protokol kesehatan tersebut. Oleh karena itu, dibuatlah aplikasi Simulasi Deteksi Masker.

Tugas akhir ini membahas perancangan dan implementasi aplikasi Simulasi Deteksi Masker pada platform website. Pada aplikasi Simulasi Deteksi Masker diterapkan teknologi deteksi masker dan face recognition yang diperoleh melalui transfer learning dari MobileNet, Logistic Regression dan Convolutional Neural Network. Algoritma ini mendeteksi penggunaan masker kemudian dilanjutkan dengan deteksi wajah apabila telah dideteksi foto tersebut tidak menggunakan masker, dan dilakukan pencatatan untuk setiap proses deteksi.

Aplikasi ini dapat memberikan pembelajaran mengenai proses deteksi masker atau wajah, dan dapat menjadi salah satu cara alternatif dalam mengurangi penyebaran virus Covid-19. Hasil uji coba untuk deteksi masker mencapai tingkat akurasi sebesar 99.84% sedangkan untuk deteksi wajah 99.21%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Sudrajad Hadi Saputra
Date Deposited: 14 Aug 2021 12:42
Last Modified: 14 Aug 2021 12:42
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/86562

Actions (login required)

View Item View Item