Perancangan Geometrik dan Perkerasan Jalan Tol Semarang - Demak Menggunakan Jenis Perkerasan Lentur

Alghazali, Muhammad Ilham (2021) Perancangan Geometrik dan Perkerasan Jalan Tol Semarang - Demak Menggunakan Jenis Perkerasan Lentur. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03111740000013-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
03111740000013-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2023.

Download (30MB) | Request a copy

Abstract

Pertumbuhan ekonomi menjadi hal yang sangat penting
bagi suatu negara yang sedang berkembang dimana pada saat
lingkungan global dan regional tidak pasti yang berarti
pertumbuhan ekonomi negatif. Maka salah satu cara untuk
menjaga hal itu, peningkatan perekonomian harus mengacu pada domestik ekonomi. Seiring dengan meningkatnya perekonomian di Indonesia, khususnya wilayah Jawa Tengah, maka mobilitas atau pergerakan barang dan jasa semakin meningkat sehingga diperkirakan volume lalu lintas akan semakin meningkat dari tahun ke tahun. Kondisi tersebut akan menyebabkan kemacetan lalu lintas akibat banyaknya volume kendaraan yang melewati suatu jalan sedangkan kapasitas jalan yang terbatas. Salah satu jalur yang sedang dalam proses pembangunan
untuk mengatasi kemacetan yaitu adalah Jalan Tol Semarang – Demak yang merupakan salah satu Jalan Tol Trans Jawa yang merupakan program pemerintah yang menghubungkan kota kota yang ada di Jawa. Tujuan dibangun jalan tol ini yaitu untuk meminimalisir kemacetan yang berada di jalur pantura Semarang – Demak –Surabaya dan juga untuk menuju kota wisata yang berada di Demak yaitu Makam Sunan Kalijaga dan Masjid Agung Demak. Dalam pembahasan ini akan dijelaskan tentang perancangan ulang Jalan Tol Semarang – Demak menggunakan jenis perkerasan lentur yang kemudian dapat dirumuskan beberapa permasalahan serta tujuan perancangannya yaitu berupa bentuk geometriknya, tebal perkerasan, kebutuhan akan fasilitas perlengkapan jalan tol, saluran tepi (drainase), serta besarnya volume pekerjaan dan rencana anggaran biaya yang dibutuhkan. Analisa perancangan tersebut dimulai dari tahap persiapan, tinjauan pustaka, kemudian melakukan pengumpulan dan pengolahan data, selanjutnya tahap perancangan berupa perancangan geometrik yang meliputi perancangan alinyemen horisontal dan vertikal dan perancangan tebal perkerasan lentur, perancangan marka dan rambu lalu lintas berdasarkan Peraturan Menteri No. 13 tahun 2014 dan No.34 tahun 2014, perancangan saluran tepi jalan (drainase) serta perancangan anggaran biaya yang berdasarkan pada Harga Satuan Pokok Kerja (HSPK) Surabaya tahun 2020 dengan konversi yang mengacu pada Indeks Kemahalan Konstruksi Kota Semarang. Perancangan geometrik dan perhitungan volume bahan dan volume cut and fill pada tugas akhir ini dilakukan dengan bantuan software Autocad Civil 3D. Berdasarkan hasil analisis dan perhitungan didapatkan desain geometrik jalan menggunkanan tipe 4/2D dengan lebar jalur 7,2 m dengan lebar lajur 3,60 m. Dalam perancangan alinyemen horizontal didapatkan 15 tikungan dengan tipe Spiral-Circle-Spiral dan perancangan alinyemen vertikal sebanyak 45 PVI. Hasil trip assignment menggunakan metode smock
didapatkan perpindahan kendaraan ke jalan rencana sebesar
53,33 %. Susunan lapis perkerasan lentur didapatkan lapis AC-WC dengan tebal 40 mm, lapis AC-WC dengan tebal 60 mm, lapis AC Base dengan tebal 160 mm, dan lapis LPA dengan tebal 300 mm. Perhitungan dimensi saluran dengan tipe saluran trapesium didapatkan 6 tipe saluran untuk dimensi saluran. Perhitungan Rencana Anggaran Biaya (RAB) berdasarkan Harga Satuan Pokok Kegiatan (HSPK) didapatkan biaya sebesar Rp 854.708.103.208,74.
============================================================================================
Economic growth is very important for a developing
country where at a time when the global and regional
environment is uncertain, it means negative economic growth. So one of the ways to maintain this is an increase in the economy which must depend on the domestic economy. In line with the increasing economy in Indonesia, especially the Central Java region, the mobility or movement of goods and services will
increase so that it is estimated that the traffic volume will increase from year to year. This condition will cause traffic jams due to the large volume of vehicles passing through a road while the road capacity is limited. One of the routes that is under construction to
overcome congestion is the Semarang - Demak Toll Road, which is one of the Trans Java Toll Roads, which is a government program that connects cities in Java. The purpose of building this toll road is to minimize congestion on the Semarang - Demak - Surabaya coastline and also to go to tourist cities in Demak, namely the Sunan Kalijaga Tomb and the Great Mosque of Demak. In this discussion, it will be explained about the redesign of the Semarang - Demak Toll Road using a flexible
pavement type, which can then formulate several problems and design objectives, namely in the form of geometric shapes, pavement thickness, the need for toll road equipment facilities, drainage, volume of work and budget plans required. The planning analysis starts from the preparation stage, literature review, then performs data collection and processing, then the planning stage is in the form of a geometric design which includes horizontal and vertical alignment planning and flexible
pavement thickness planning, marking planning and traffic signs based on Ministerial Regulation No. 13 of 2014 and No. 34 of 2014, roadside channel planning (drainage) and budget planning based on the Surabaya Cost of Work (HSPK) in 2020 with a conversion that refers to the Semarang City Construction Cost Index. Geometric planning and calculation of the volume of materials and volume of cut and fill in This final project is done with the help by Autocad Civil 3D software. Based on the analysis and calculation results obtained by the geometric design of the road using type 4 / 2D with a width of row is 7.2 m and width of lane is 3.60 m. In horizontal alignment planning there are 15 bends with Spiral-Circle-Spiral
type and vertical alignment planning there are 45 PVI. The result of trip assignment using the smock method is that the vehicle transfer to the planned road is 53.33%. The composition of the flexible pavement layers is obtained AC-WC layer with a thickness of 40 mm, AC-WC layer with a thickness of 60 mm, AC Base layer with a thickness of 160 mm, and LPA layer with a thickness of 300 mm. Calculation of channel dimensions with trapezoid channel type obtained 6 channel types. Calculation of Cost Budget Plan (RAB) based on the Price of the Principal Activity Unit (HSPK) obtained a fee of Rp.854.708.103.208,74.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Jalan Tol, Geometrik Jalan, Perkerasan Jalan, Perkerasan Lentur, Semarang, Demak, Toll Roads, Road Geometric, Road Pavement, Flexible Pavement, Semarang, Demak
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
H Social Sciences > HE Transportation and Communications > HE355.4 Toll roads
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Muhammad Ilham Alghazali
Date Deposited: 19 Aug 2021 04:05
Last Modified: 19 Aug 2021 04:05
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/88441

Actions (login required)

View Item View Item