Modifikasi Membran Oksida Graphene dengan Interkalasi Kation Sebagai Elektrolit Padat Penghantar Ion pada Baterai Aluminium Ion

Wulansari, Nova Sartika (2021) Modifikasi Membran Oksida Graphene dengan Interkalasi Kation Sebagai Elektrolit Padat Penghantar Ion pada Baterai Aluminium Ion. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02311740000074-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
02311740000074-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2023.

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of 02311740000074-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
02311740000074-Undergraduate_Thesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Baterai Aluminium Ion mengalami perkembangan yang baik karena memiliki densitas energi yang lebih tinggi dan bahan baku yang lebih ekonomis dibanding Baterai Lithium Ion. Membran elektrolit padat memiliki keamanan yang lebih baik dibanding elektrolit cair. Membran Oksida Graphene memiliki karakteristik luas permukaan area yang tinggi dan memiliki kestabilan termomekanik yang baik serta gugus fungsi Oksigen yang berlimpah. Gugus fungsi Oksigen dapat mengalami perubahan sesuai dengan temperatur. Pada saat suhu tinggi menyebabkan pengurangan beberapa gugus fungsi Oksigen dan terdekomposisi gugus Hidroksil. Pengurangan beberapa gugus fungsi Oksigen berpengaruh terhadap berkurangnya jarak interlayer dan konduktivitas proton. Sehingga untuk mengatasi permasalahan tersebut dapat dilakukan modifikasi dengan penambahan kation Al karena peningkatan gugus fungsi Alkoxide dapat berikatan dengan molekul air sehingga dapat meningkatkan jarak interlayer dan konduktivitas proton. Variasi dilakukan pada GO, GO-AL 3.52%, GO-Al 14.68%, GO-Al 25.93% sesuai dengan Weight Percent penambahan kation. Pada riset ini diperoleh GO-Al 25.93% dengan 25.93% Al memiliki jarak interlayer spacing 0.8278 nm dengan peningkatan 1.88% lebih tinggi dibanding GO. Selain itu defect dengan penambahan kation GO-Al 25.93% menunjukkan nilai yang lebih besar dibandingkan dengan GO. Berdasarkan pengujian FTIR, intensitas gugus Epoksi (C-O-C) menurun diiringi dengan peningkatan gugus Alkoxide (C-OH) dan Karboksil (COOH) yang mengakibatkan gugus tersebut dapat berikatan dengan molekul air sehingga terjadi peningkatan difusi proton. Kondiktivitas proton pada GO-Al 25.93% memiliki nilai konduktivitas proton tertinggi sebesar 0.553 S µm-1.
====================================================================================================
Aluminum Ion Batteries have developed well because they have a higher energy density and more economical raw materials than LithiumIon Batteries. Graphene Oxide Membrane has the characteristics of high surface, good thermomechanical stability and abundant oxygen functional groups. Oxygen functional groups can change according to temperature. At high temperature, some oxygen functional groups are reduced and hydroxyl groups are decomposed. The reduction of several oxygen functional groups affects the reduction of the interlayer distance and proton conductivity. Solving these problems, modifications can be made by adding Al cations because the increase Alkoxide functional group can bind to water molecules so that it can increase the interlayer distance and proton conductivity. Variations were made on GO, GO-AL 3.52%, GO-Al 14.68%, GO-Al 25.93% according to the Weight Percent addition of cations. In this study, it gets that GO-Al was 25.93% with 25.93% Al has interlayer spacing of 0.8278 nm with increasing 1.88% higher than GO. Defects on 25.93% GO-Al showed a greater value than GO. Based on the FTIR test, the intensity of the epoxy (C-O-C) group decreased accompanied by an increase in Alkoxide (C-OH) and carboxyl (COOH) groups which resulted in these groups being able to bind to water molecules resulting in an increase in proton diffusion. The proton conductivity of GO-Al 25.93% has the highest proton conductivity value of 0.553 S µm-1.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Baterai Aluminium Ion, Kation Al, Membran Oksida Graphene Aluminium Ion Battery, Al Cations, Oksida Graphene Membrane
Subjects: Q Science > QC Physics
Q Science > QC Physics > QC610.3 Electric conductivity
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK2941 Storage batteries
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Physics Engineering > 30201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Nova Sartika Wulansari
Date Deposited: 28 Aug 2021 15:44
Last Modified: 28 Aug 2021 15:44
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/89193

Actions (login required)

View Item View Item