Optimasi Pemanfaatan Slot Hanggar Base Maintenance Wide Body Aircraft Dengan Metode Integer Programming

Setiawan, Prima Edy (2022) Optimasi Pemanfaatan Slot Hanggar Base Maintenance Wide Body Aircraft Dengan Metode Integer Programming. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of Tesis Prima Edy Setiawan (Final)-complete signed (10 Feb 22) -.pdf] Text
Tesis Prima Edy Setiawan (Final)-complete signed (10 Feb 22) -.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2024.

Download (7MB) | Request a copy
[thumbnail of Tesis Prima Edy Setiawan (Final)-complete signed (10 Feb 22) -.pdf] Text
Tesis Prima Edy Setiawan (Final)-complete signed (10 Feb 22) -.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy
[thumbnail of Tesis Prima Edy Setiawan (Final)-complete signed (10 Feb 22) -.pdf] Text
Tesis Prima Edy Setiawan (Final)-complete signed (10 Feb 22) -.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

Tren dunia untuk mengalihkan perawatan pesawat berbadan lebar (wide body aircraft) ke area Asia Pasific semakin berkembang. Hal ini terjadi karena di area ini menawarkan biaya tenaga yang lebih rendah serta kapasitas bengkel yang lebih luas. Pada saat ini pun, Asia Pasific sedang mengalami pertumbuhan penerbangan, yang diproyeksikan akan ada pertumbuhan lebih dari sepertiga kalinya pada 10 tahun ke depan yang tentunya akan menekan kapasitas Maintenance Repair Overhaul (MRO). Pesawat berbadan lebar menguasai 20 persen dari armada global, tetapi mewakili lebih dari 44 persen pengeluaran MRO karena pesawat lebih intensif akan perawatan dan lebih kompleks. Permintaan untuk waktu penyelesaian yang lebih cepat (TAT) dan faktor logistik seperti pengiriman suku cadang terbukti menjadi hal yang sangat menantang dewasa ini.
Penelitian ini didasarkan pada studi kasus ketersediaan slot hanggar MRO PT. XYZ di Indonesia untuk memenuhi pemeliharaan berat pesawat berbadan lebar dari pelanggan-pelanggannya. Faktor slot hanggar yang terbatas, banyaknya pesawat pelanggan yang memerlukan pemeliharaan, target waktu penyelesaian dan penalti akibat keterlambatan membuat PT. XYZ memerlukan strategi yang mampu memberikan nilai yang optimum dalam pemanfaatan hanggar dan sumber daya yang dimilikinya. Tiga hanggar dengan tiga slot di masing-masing hangarnya menjadi sebuah batasan sekaligus kesempatan PT. XYZ untuk mengambil ceruk keuntungan dari bisnis aviasi ini.
Penelitian ini bertujuan untuk memaksimalkan slot hanggar yang tersedia dalam memenuhi kebutuhan pesawat dari pelanggan. Optimasi dilakukan dengan menggunakan integer programming menggunakan dua tahapan pemodelan. Model pertama untuk menentukan penempatan pesawat pada slot-slot di sebuah hanggar dan model kedua menentukan penjadwalan dari seluruh pesawat yang dapat ditampung.
Hasil pemodelan pertama menunjukkan, dari 56 pesawat calon pelanggan, Hanggar 3 PT. XYZ mampu menempatkan 41 pesawat dalam periode setahun, dengan total hari yang dapat dimanfaatkan adalah 97,58% dari yang tersedia untuk 3 slot. Metode ini mampu meningkatkan revenue dari penempatan 11 pesawat lebih banyak daripada metode manual. Pemodelan kedua (penjadwalan) menunjukkan urutan pesawat di setiap slotnya dalam melakukan perawatan tanpa terkena penalti akibat keterlambatan, sehingga mampu menghemat revenue sampai dengan 29,47%.
================================================================================================
The world trend to shift maintenance of widebody aircraft to the Asia Pacific area is growing. This is because this area offers lower labour costs and a wider workshop capacity. Even now, Asia Pacific is experiencing flight growth, which is projected to grow by more than a third in the next 10 years which will certainly reduce capacity Maintenance Repair Overhaul (MRO). Widebody aircraft account for 20 percent of the global fleet but represent more than 44 percent of MRO spending as aircraft are more maintenance intensive and more complex. The demand for faster turnaround times (TAT) and logistical factors such as delivery of spare parts are proving to be very challenging these days.
This research is based on a case study of the availability of MRO hangar slots at PT. XYZ in Indonesia to meet the heavy maintenance of wide body aircraft from its customers. The factors of limited hangar slots, the number of customer aircraft that require maintenance, the target completion time, and penalties due to delays make PT. XYZ requires a strategy that can provide optimum value in the utilization of the hangar and its resources. Three hangars with three slots in each hangar become a limitation as well as an opportunity for PT. XYZ to take a niche profit from this aviation business.
This study aims to maximize the available hangar slots to meet the aircraft needs of customers. Optimization using the approach integer programming in this study will use two models. The first model determines the placement of aircraft in the hangar and the second model determines the scheduling of all aircraft that can be accommodated.
The results of the first modeling show, from 56 prospective customer aircraft, Hangar 3 PT. XYZ is able to place 36 aircraft in a year period, with a total usable days of 97,58% of those available for 3 slots. This method is able to increase revenue from the placement of 11 aircraft more than the manual method. The second modeling (scheduling) shows the order of aircraft in each slot in carrying out maintenance without being penalized for delays, thus saving revenue of up to 29,47%.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Optimasi, maintenance, pesawat terbang, Integer Programming, alokasi, penjadwalan,
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T57.6 Operations research--Mathematics. Goal programming
Divisions: Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Technology Management > 61101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Prima Edy Setiawan
Date Deposited: 15 Feb 2022 02:04
Last Modified: 15 Feb 2022 02:04
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/94025

Actions (login required)

View Item View Item