Nabilla, Ryssa Putri (2022) Desain Jam Tangan untuk Tunanetra di Indonesia. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
08311740000018-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 April 2024. Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
Tunanetra adalah istilah umum yang digunakan untuk kondisi seseorang yang mengalami gangguan atau hambatan dalam indra penglihatannya. Telah banyak alat-alat yang dikembangkan sebagai sarana memudahkan dan meningkatkan kualitas hidup penyandang tunanetra, salah satunya adalah jam tangan. Namun beberapa faktor meliputi kenyamanan, efisiensi, dan model menjadi penghambat penggunaan jam oleh penyandang tunanetra. Penelitian ini bertujuan untuk merancang jam tangan untuk penyandang tunanetra di Indonesia. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode in depth interview yang menghasilkan data persona dan customer journey map. Data ini digunakan untuk menemukan permasalahan dalam aktivitas menggunakan jam. Data tersebut diolah untuk menemukan nilai-nilai pengembangan produk yaitu convenient, visually impaired friendly dan sporty. Setelah itu dilakukan brainstorming melalui ideasi thumbnail sketch yang menghasilkan tiga desain utama. Desain ini kemudian dikembangkan menjadi prototipe dan diuji melalui user usability test. Langkah-langkah di atas menghasilkan konsep produk yang mempunyai value ‘True Inclusivity’, yaitu produk yang mampu menyediakan kebutuhan mengenai kenyamanan, efisiensi dalam mengidentifikasi waktu untuk tunanetra, dan juga model yang sporty sehingga meningkatkan nilai sosial penyandang tunanetra di Indonesia.
================================================================================================
Visually Impaired is a general term used for the condition of a person who experiences disturbances in his sense of sight. There have been many tools that have been developed to facilitate and improve the quality of life for blind people, one of which is a watch. However, several factors, including comfort, efficiency, and models, hinder the use of watches by people with visual impairments. This study aims to design watches for visually impaired people in Indonesia. The research was conducted using in-depth interview method which produced persona and a customer journey map. These are used to find problems in activities using watch. The data is processed to find product development values which are convenient, visually impaired friendly and sporty. After that, brainstorming was carried out through thumbnail sketch ideation which resulted in three main designs. These designs are then developed into a prototype and tested through a user usability test. The above steps resulted in a product concept that has the value of 'True Inclusivity', a product that is able to provide the needs of comfort, efficiency in identifying time for the visually impaired, and sporty model so as to increase the social value of blind people in Indonesia.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Gangguan Penglihatan, Tunanetra, Penunjuk Waktu, Jam Tangan, Taktil, Digital, Jam Suara, Visual Impairment, Blind, Timepiece, Wristwatch, Tactile, Digital, Voice watch |
Subjects: | T Technology > TS Manufactures > TS170 New products. Product Development T Technology > TS Manufactures > TS171 Product design |
Divisions: | Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Product Design > 90231-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Ryssa Putri Nabilla |
Date Deposited: | 19 Feb 2022 02:27 |
Last Modified: | 01 Nov 2022 03:33 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/94609 |
Actions (login required)
View Item |