Efektivitas Dispersi Nanopartikel TiO2 Terhadap Tegangan Tembus Minyak RBDPO Olein Sebagai Alternatif Minyak Trafo

Dewi, Putu Mira Tazia (2022) Efektivitas Dispersi Nanopartikel TiO2 Terhadap Tegangan Tembus Minyak RBDPO Olein Sebagai Alternatif Minyak Trafo. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 07111840000175-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
07111840000175-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2024.

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Pada sistem penyaluran tenaga listrik, terdapat salah satu alat vital yaitu transformator daya. Transformator daya yang beroperasi secara terus menerus tentu perlu menggunakan isolasi agar terhindar dari gangguan berupa loncatan bunga api listrik yang disebabkan tegangan tinggi. Umumnya, bahan dielektrik cair yang digunakan adalah minyak transformator yang berbahan dasar minyak mineral. Tetapi, minyak mineral cenderung tidak ramah lingkungan karena tidak dapat terdegradasi secara biologis. Selain itu, minyak mineral juga tidak dapat diperbaharui, dan proses pengolahannya membutuhkan waktu yang lama. Minyak nabati merupakan salah satu alternatif sebagai media isolasi karena karakteristiknya yang dapat terdegradasi secara biologis dengan kata lain lebih ramah lingkungan, ketersediaannya sangat melimpah, titik nyala (Flash point) dan titik bakar (Fire point) yang tinggi, sifat thermal yang baik dan cocok diterapkan pada transformator . Untuk itu, diperlukan penelitian terkait karakteristik minyak nabati yaitu minyak RBDPO olein. Minyak RBDPO Olein memiliki tegangan tembus yang cukup tinggi namun masih dapat ditingkatkan dengan penambahan nanopartikel TiO2. Oleh karena itu, peneliti melakukan pengujian dispersi nanopartikel TiO2 dengan konsentrasi tertentu pada minyak RBDPO Olein untuk mengetahui tegangan tembus dan konduktivitas listrik-nya. Juga dilakukan pengujian terhadap minyak mineral sebagai pembanding minyak RBDPO Olein. Berdasarkan hasil pengujian, maka didapat hasil yaitu tegangan tembus minyak RBDPO Olein daripada minyak mineral , penambahan nanopartikel TiO2 dapat meningkatkan tegangan tembus pada minyak RBDPO Olein baik pada pengendapan 1 hari maupun 7 hari. Nilai tegangan tembus tertinggi pada dispersi nannopartikel TiO2 sebesar 0.016% (50 mg nanopartikel TiO2 dan minyak 300 ml) . Selain itu, semakin tinggi konsentrasi nanopartikel TiO2 pada minyak RBDPO Olein maupun minyak mineral, semakin tinggi pula nilai konduktivitas elektrisnya.
========================================================================================================================
In the electric power distribution system, there is one vital tool, namely the power transformer. Power transformers operating continuously so its requires to use insulation to avoid interference in the form of electric sparks caused by high voltages. Generally, the liquid dielectric material used is transformer oil based on mineral oil. However, mineral oil tends not to be environmentally friendly because it is not biodegradable. In addition, mineral oil is also non-renewable, and the processing takes a long time. Vegetable oil is an alternative as an insulating medium because of its biodegradable characteristics in other words it is more environmentally friendly, its availability is very abundant, high flash point and fire point, good thermal properties and suitable application for the transformer. For this reason, research is needed regarding the characteristics of vegetable oils, namely RBDPO olein oil. RBDPO Olein oil has a fairly high breakdown voltage but can still be increased by the addition of TiO2 nanoparticles. Therefore, the researchers tested the dispersion of TiO2 nanoparticles with a certain concentration on RBDPO Olein oil to determine the breakdown voltage and electrical conductivity. Mineral oil was also tested as a comparison for RBDPO Olein oil. Based on the test results, the results obtained are the breakdown voltage of RBDPO Olein oil rather than mineral oil, the addition of TiO2 nanoparticles can increase the breakdown voltage of RBDPO Olein oil both at 1 day and 7 days deposition. The highest breakdown voltage value in the TiO2 nanoparticle dispersion was 0.016% (50 mg TiO2 nanoparticles and 300 ml oil). In addition, the higher the concentration of TiO2 nanoparticles in RBDPO Olein oil and mineral oil, the higher the electrical conductivity value.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: RSE 621.314 Dew e-1 2022
Uncontrolled Keywords: Nanopartikel TiO2, RBDPO Olein, Tegangan tembus, Breakdown voltage, TiO2 nanoparticles
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK2551 Electric transformers.
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Anis Wulandari
Date Deposited: 31 Oct 2022 04:28
Last Modified: 01 Nov 2022 01:30
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/95032

Actions (login required)

View Item View Item