Deteksi Kandungan Etanol Dalam Bir Jahe Menggunakan Serat Optik Plastik Konfigurasi U Yang Dilapisi Dengan Polivinil Alkohol

Yusri, Nadya Permega (2022) Deteksi Kandungan Etanol Dalam Bir Jahe Menggunakan Serat Optik Plastik Konfigurasi U Yang Dilapisi Dengan Polivinil Alkohol. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02311840000026-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
02311840000026-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version

Download (1MB)

Abstract

Bir jahe merupakan minuman berbahan dasar dari jahe yang memiliki kandungan etanol yang rendah. Walaupun memiliki kandungan etanol yang rendah masih belum mendapatkan sertifikasi halal. Oleh karena itu perlu dilakukan pengujian konsentrasi kadar etanol di dalam bir jahe. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan serat optik plastik konfigurasi U dan dilapisi polivinil alkohol (PVA) untuk meningkatkan sensitivitas pengukuran, mudah dalam fabrikasi dan biaya yang rendah. Parameter yang mempengaruhi kinerja dari sensor serat optik plastik konfigurasi U yang dilapisi PVA adalah diameter lekukan. Semakin kecil diameter lekukan maka semakin sensitif terhadap medium. Performansi dari serat optik konfigurasi U yang dilapisi PVA pada pengujian konsentrasi kadar etanol di dalam bir jahe diperoleh dari karakteristik tiap sampel uji yang menunjukkan sensitivitas sensor dari hasil pengukuran berbasis spektrum dan berbasis intensitas. Hasil sensitivitas yang terbaik dari pengukuran berbasis spektrum adalah 40.22 a.u/% dan pengukuran berbasis intensitas adalah 0.376 dBm/% pada diameter lekukan 0.5 cm.
========================================================================================================================================
Ginger beer is a ginger-based drink that has a low ethanol content. Although it has a low ethanol content, it has not yet received halal certification. Therefore, it is necessary to test the concentration of ethanol content in ginger beer. The method used in this study uses U-configuration plastic optical fiber coated with polyvinyl alcohol (PVA) to increase measurement sensitivity ease in fabrication, and low cost. The parameter that affects the performance of U-configuration plastic fiber optic coated with PVA is bend diameter. The smaller the bend diameter, the more sensitive it is to the medium. The performance of U-configuration plastic fiber optic coated with PVA in testing the concentration of ethanol content in ginger beer was obtained from the characteristics of each test sample which showed the sensitivity of the sensor from the measurement results based on the spectrum and based on the intensity. The best sensitivity result from spectrum-based measurements is 40.22 a.u/% and the intensity-based measurement is 0.376 dBm/% on 0.5 cm bend diameter.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: 3100022094778 RSF 681.25 Yus d-1
Uncontrolled Keywords: Bir Jahe, Etanol, Serat Optik Plastik Konfigurasi U, Polivinil alkohol, Ginger beer, Ethanol, U-configuration Plastic optical fiber, Polyvinyl Alcohol
Subjects: Q Science > QD Chemistry > QD416 Essences and essential oils.
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Physics Engineering > 30201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: - Davi Wah
Date Deposited: 13 Dec 2022 02:50
Last Modified: 06 Nov 2024 07:43
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/95214

Actions (login required)

View Item View Item