Modifikasi Perencanaan Struktur Gedung Rusun Pasar Rebo Tower A21 Jakarta Timur Dengan Menggunakan Sistem Eccentrically Braced Frames (EBFs)

Khoiriyah, Ni'matul (2023) Modifikasi Perencanaan Struktur Gedung Rusun Pasar Rebo Tower A21 Jakarta Timur Dengan Menggunakan Sistem Eccentrically Braced Frames (EBFs). Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03111840000028-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
03111840000028-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 July 2025.

Download (25MB) | Request a copy

Abstract

Dalam perencanaan struktur gedung bertingkat, khususnya di daerah rawan gempa, diperlukan pertimbangan dan perencanaan yang tepat. Pada konsep perencanaan bangunan tahan gempa, struktur harus direncanakan memiliki daktilitas yang tinggi ketika menerima beban siklik lateral. Daktilitas merupakan kemampuan suatu struktur bangunan untuk berdeformasi melebihi batas elastisnya dan memiliki cukup kekuatan untuk mempertahankan bentuknya sebelum terjadi kegagalan. menggunaan material baja menjadi alternatif yang baik dalam memenuhi kebutuhan daktilitas pada struktur apabila dibandingkan dengan material lainnya. Salah satu penerapan penggunaan material baja dalam perencanaan bangunan tahan gempa yaitu sistem struktur Eccentrically Braced Frames (EBF). Sistem Eccentrically Braced Frames (EBF) dinilai paling efektif dalam menahan beban siklik lateral akibat beban gempa dari pada sistem struktur lainnya, seperti Moment Resisting Frames (MRF) dan Concentrically Braced Frames (CBF). Kelebihan dari sistem struktur ini yaitu memiliki daktilitas yang baik dengan merencanakan keruntuhan terjadi terlebih dahulu pada elemen link beam. Link beam atau link merupakan elemen balok pendek yang menghubungkan antara ujung bracing dengan perpotongan balok dan kolom. Dimana, ketika terjadi gempa besar, link beam berfungsi sebagai ductile fuse yang akan menyerap energi gempa dan membatasi elemen-elemen di luar elemen link beam seperti balok, kolom, dan bracing tidak mengalami kegagalan inelastik. Pada Tugas Akhir ini, direncanakan modifikasi terhadap gedung Rusun Pasar Rebo Tower A21 yang mulanya menggunakan beton konvensional menjadi struktur rangka baja dengan sistem Eccentrically Braced Frames (EBF). Struktur akan dimodelkan sebagai struktur 20 lantai sebagai hunian atau tempat tinggal dengan menggunakan konfigurasi rangka Split Inverted V-Braced. Modifikasi terhadap struktur bangunan dilakukan dengan mengacu pada SNI 1729:2020, SNI 2847:2019, SNI 1727:2020, SNI 1726:2019, SNI 7860:2020, AISC 341-10, dan AISC 341-16 dan diharapkan dapat memenuhi persyaratan keamanan struktur, dimana sendi plastis dan kegagalan terjadi pada elemen link beam dan elemen lain di luar elemen link beam tetap berperilaku elastis.
===================================================================================================================================
In planning of the high-rise building structures, especially in earthquake-prone areas, proper considerations and planning are needed. In the concept of earthquake resistant buildings, the structure must be designed to have high ductility when receiving lateral cyclic loads. Ductility is the ability of a building structure to deform beyond its elastic limit and have sufficient strength to maintain its shape before failure occurs. Steel material is an excellent alternative in meeting the ductility needs of the structure when compared to other materials. One application of the use of steel materials in the design of earthquake resistant buildings is the Eccentrically Braced Frames (EBF) structural system. The Eccentrically Braced Frames (EBF) system is considered the most effective in resisting lateral cyclic loads due to earthquake loads than other structural systems, such as Moment Resisting Frames (MRF) and Concentrically Braced Frames (CBF). The advantage of this structural system is that it has good ductility by planning the failure to occur at the link beam element first. Link beam is a short beam element that connects the end of the bracing with the intersection of the beam and column. Which is when a large earthquake occurs, the link beam functions as a ductile fuse that will absorb earthquake energy and limit the element outside the link beam elements such as beams, columns, and bracing from experiencing inelastic failure. In this Final Project, it is planned to modify the Pasar Rebo Tower A21 Flats Building which initially used conventional concrete into a steel frame structure with Eccentrically Braced Frames (EBF) system. The structure will be modeled as a 20-story structure as a residence using the Split Inverted V-Braced frame configuration. Modification of the building structure refers to SNI 1729:2020, SNI 2847:2019, SNI 1727:2020, SNI 1726:2019, SNI 7860:2020, AISC 341-10, and AISC 341-16 and expected to meet the structural safety requirement, where the plastic joints and failure occurs int the link beam element and other elements outside the link beam element still behave elastically.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Daktilitas, Struktur Baja, Eccentrically Braced Frames (EBF), Link Beam.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA418.9 Composite materials. Laminated materials.
T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA645 Structural analysis (Engineering)
T Technology > TH Building construction > TH1095 Earthquakes and building
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Ni'matul Khoiriyah
Date Deposited: 02 Feb 2023 06:39
Last Modified: 02 Feb 2023 06:39
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/96053

Actions (login required)

View Item View Item