Analisis Risiko Dan Akar Penyebab Kecelakaan Kerja Di Proyek Pembangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-Nyia Seksi 1 Dengan Metode FTA

Ganaya, Rama (2023) Analisis Risiko Dan Akar Penyebab Kecelakaan Kerja Di Proyek Pembangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-Nyia Seksi 1 Dengan Metode FTA. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03111940000131-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
03111940000131-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2025.

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Risiko merupakan sesuatu yang sangat melekat dalam setiap kegiatan, risiko didefinisikan sebagai suatu kemungkinan dari suatu kejadian yang akan mempengaruhi suatu tujuan. Potensi risiko pasti terjadi pada setiap kegiatan, perhitungan potensi risiko yang salah dapat mengakibatkan terjadinya kecelakaan kerja terutama kepada para pekerja, kecelakaan kerja pada Proyek konstruksi pembangunan Jalan Tol merupakan proyek yang berpotensi dan berisiko dalam hal kecelakaan kerja. Maka tugas akhir ini menggunakan objek pada Pembangunan Jalan Solo-Yogyakarta-NYIA dengan judul “Analisis Risiko dan Akar Penyebab Kecelakaan Kerja Di Proyek Pembangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-Nyia Seksi 1 Dengan Metode FTA” untuk mengurangi dampak kecelakaan kerja pada pelaksanaannya. Pada penelitian ini dilakukan identifikasi risiko dengan cara penyebaran kuisioner survei pendahuluan untuk mendapatkan variabel risiko yang relevan dengan keadaan lapangan, selanjutnya dilakukan penyebaran kuisioner utama untuk mengetahui tingkat probability dan impact berdasarkan persepsi dari responden proyek. Penilaian risiko akan dinilai menggunakan panduan sesuai dalam AS/NZS 4360:1999, Berdasarkan hasil dari penelitian ini didapatkan empat buah risiko yang memiliki potensi tertinggi diantaranya, yaitu pekerja terjatuh dari ketinggian pada pekerjaan pemasangan lifting frame, crane roboh saat pengangkatan girder pada pekerjaan erection atau setting girder diatas pier head, girder runtuh pada pekerjaan erection atau setting girder diatas pier head, dan kegagalan struktur Spreader Bar/Lifting Beam pada pekerjaan erection atau setting girder diatas pier head. risiko tersebut ditimbulkan oleh beberapa faktor diantaranya, yaitu faktor manusia, faktor manajemen, faktor teknis, faktor lingkungan.
====================================================================================================================================
Risk is something that is inherent in every activity, risk is defined as the possibility of an event that will affect a goal. The potential is sure to occur in every action. The wrong calculation of potential risks can result in work accidents, especially for workers. Work accidents on Toll Road construction projects are potential and risky projects in terms of work accidents. So this final project uses objects on the Construction of the Solo-Yogyakarta-NYIA Road titled "Analysis Of Risk and Root Causes Of Work Accident In The Solo-Yogyakarta-Nyia Toll Road Construction Project Part 1 Using The FTA Method" to reduce the impact of work accidents on its implementation. In this study, risk identification was carried out by distributing preliminary survey questionnaires to obtain risk variables relevant to field conditions, and then the main questionnaire was distributed to determine the level of probability and impact based on the perceptions of the project respondents. The assessment will be assessed using the appropriate guidelines in AS/NZS 4360:1999. Based on the results of this study, four risks have the highest potential, namely workers measuring from a height on lifting frame installation work, cranes collapsing when lifting girders on erection work or setting the girder above the pier head, girder collapsing during erection work or setting the girder above the pier head, and failure of the Spreader Bar/Lifting Beam structure during erection work or setting the girder above the pier head. Several factors, including human, management, technical, and environmental factors, cause these risks.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Analisis Risiko, Identifikasi Risiko, Fault Tree Analysis, Kecelakaan Kerja, Faktor Risiko, Risk Analysis, Risk Identification, Fault Tree Analysis, Work Accidents, Risk Factors
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Rama Ganaya
Date Deposited: 03 Feb 2023 06:41
Last Modified: 03 Feb 2023 06:41
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/96096

Actions (login required)

View Item View Item