Analisis Risiko Kecelakaan Kerja Menggunakan Metode Hazard Identification Risk Assessment And Risk Control (HIRARC) Pada Proyek Pembangunan Gedung P3I UGM

Putri, Elsadday Kharisma (2023) Analisis Risiko Kecelakaan Kerja Menggunakan Metode Hazard Identification Risk Assessment And Risk Control (HIRARC) Pada Proyek Pembangunan Gedung P3I UGM. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03111740000067-Undergraduate_Theses.pdf] Text
03111740000067-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2025.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Pembangunan gedung menjadi salah satu kebutuhan untuk menunjang peningkatan produktivitas di berbagai sektor, termasuk sektor pendidikan. Namun banyak potensi bahaya yang bisa menimbulkan risiko menyebabkan terjadinya kecelakaan kerja, salah satunya pada proyek pembangunan Pusat Pengujian dan Pengembangan Inovasi (P3I)) UGM. Faktor bahaya ini ditemukan dalam berbagai tahap pekerjaan dalam proyek konstruksi. Apabila tidak dianalisis dan dikendalikan, potensi bahaya tersebut bisa menimbulkan berbagai risiko kecelakaan dan kerugian yang berdampak ringan hingga berat. Kecelakaan yang sama bisa terus terjadi apabila tidak adanya analisis lanjut penyebab kecelakaan. Analisis risiko dijadikan dasar untuk melakukan pengendalian. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi potensi bahaya yang terjadi pada proyek pembangunan Pusat Pengujian dan Pengembangan Inovasi (P3I) UGM ,melakukan analisis risiko dan mengupayakan pengendalian untuk meminimalisir kecelakaan kerja menggunakan metode Hazard Identification Risk Assessment And Risk Control (HIRARC). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, kuesioner, dan wawancara responden. Jumlah responden yang berpartisipasi dalam penelitian ini berjumlah 4 orang yang terdiri dari project manager, supervisor, Health Safety dan Environment (HSE) officer, dan staff engineering. Hasil dari penelitian ini yaitu upaya pengendalian yang tepat berdasarkan penilaian risiko. Sedangkan penilaian risiko didapatkan dari perkalian likehood dan severity yang berasal dari identifikasi potensi bahaya. Dari penelitian ini diperoleh tiga faktor utama penyebab terjadinya bahaya, yaitu faktor manusia, faktor teknis, dan faktor fasilitas. Kemudian terdapat 4 pekerjaan dengan risiko sangat tinggi, 15 pekerjaan dengan risiko tinggi, 1 pekerjaan dengan risiko moderat/sedang, dan 1 pekerjaan dengan risiko rendah. Dari pembagian zona penilaian risiko tersebut ada 3 pengendalian yang dapat diupayakan yaitu pengendalian administratif, substitusi, dan rekayasa teknik.
==============================================================================================================================
Building construction is needed to support increased productivity in various sectors, including education. However, many potential hazards can pose a risk of causing work accidents, one of which is the UGM Innovation Testing and Development Center (P3I) development project. These hazard factors are found in various stages of work in construction projects. If not analyzed and controlled, these potential hazards can lead to multiple risks of accidents and losses that have mild to severe impacts. The same accident can continue if there is no further analysis of the causes of the accident. Risk analysis is used as the basis for implementing control. This study aims to identify potential hazards in the UGM Innovation Testing and Development Center (P3I) development project, conduct risk analysis and seek control to minimize workplace accidents using the Hazard Identification Risk Assessment And Risk Control (HIRARC) method. Data collection techniques used were observation, questionnaires, and interviews with respondents. The number of respondents who participated in this study amounted to 4: project managers, supervisors, HSE officers, and engineering staff. The results of this study can determine the appropriate control measures based on risk assessment. While the risk assessment is obtained from the multiplication of the likelihood and severity, which comes from identifying potential hazards. From this research, three main factors that cause the occurrence of hazards are obtained: human, technical, and facility. Then there are four jobs with very high risk, 15 jobs with high risk, one job with moderate/medium risk, and one job with low risk. From the distribution of the risk assessment zones, three controls can be attempted, namely administrative controls, substitution, and engineering controls.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Hazard Identification, Risk Analysis, Risk Control, HIRARC
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T174.5 Technology--Risk assessment.
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Elsadday Kharisma Putri
Date Deposited: 09 Feb 2023 01:05
Last Modified: 09 Feb 2023 01:05
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/96651

Actions (login required)

View Item View Item