Pengembangan Aplikasi Sistem Informasi Banjir Berbasis Android

Lasminto, Umboro and Widyastuti, Hera and Pratomo, Istas and Elisa L, . Pengembangan Aplikasi Sistem Informasi Banjir Berbasis Android. In: Pertemuan Ilmiah Tahunan XXXIII HATHI, Semarang.

[thumbnail of PENGEMBANGAN APLIKASI SISTEM INFORMASI BANJIR.pdf] Text
PENGEMBANGAN APLIKASI SISTEM INFORMASI BANJIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (832kB) | Request a copy

Abstract

Pada makalah ini, penulis menyajikan pengembangan aplikasi sistem informasi banjir berbasis android di Indonesia. Aplikasi ini dapat digunakan untuk memperoleh informasi banjir yang telah maupun sedang terjadi sehingga dapat digunakan oleh masyarakat sebagai peringatan dini atau menjadi bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan. Dengan menggunakan sistem android yang dapat diakses dengan smartphone, maka masyarakat dengan mudah dapat memperoleh informasi atau ikut berpartisipasi dalam memberikan informasi banjir yang akan berguna bagi orang lain. Penyajian informasi banjir didasarkan pada lokasi kejadian dan tingkat kedalaman sehingga mempermudah pemahaman bagi pengguna aplikasi ini. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan informasi lokasi dan spesifikasi infrastuktur banjir dan drainase serta kerugian atau kerusakan yang terjadi akibat banjir. Data disimpan di dalam database untuk mempermudah pengelolaan data sehingga bila diinginkan informasi kejadian banjir pada lokasi atau waktu tertentu dapat dengan mudah diperoleh. Aplikasi ini menggunakan peta Google Map yang terintegrasi dengan Global Position System (GPS) sebagai peta dasar sehingga lokasi banjir dapat terdeteksi secara otomatis dan tidak diperlukan lagi aktivitas untuk pengelolaan peta.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Aplikasi Android, Sistem infomasi, banjir, database, Google Map
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T58.5 Information technology. IT--Auditing
T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering > TC530 Flood control
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources > ZA4050 Electronic information resources
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Civil Engineering
Depositing User: Mr. Tondo Indra Nyata
Date Deposited: 04 Apr 2023 06:16
Last Modified: 04 Apr 2023 06:16
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/97838

Actions (login required)

View Item View Item