Pengaruh Peran Serta Masyarakat Dalam Pengelolaan Sanitasi Terhadap Peningkatan Kesehatan Lingkungan ( Daerah Studi: Kelurahan Mergosono Kota Malang)

Respati, Galuh Nawang (2003) Pengaruh Peran Serta Masyarakat Dalam Pengelolaan Sanitasi Terhadap Peningkatan Kesehatan Lingkungan ( Daerah Studi: Kelurahan Mergosono Kota Malang). Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3201205810-Master_Thesis.pdf] Text
3201205810-Master_Thesis.pdf

Download (16MB)

Abstract

Sanitasi pada kawasan dengan kapasitas penduduk dan bangunan yang sangat padat di Kota Malang umumnya masih sangat buruk. Kelurahan Mergosono merupakan salah satu lokasi di kota Malang dengan lahan yang sangat padat bangunan. Dalam upaya peningkatan kesehatan masyarakat dan lingkungan, pemerintah memberikan fasilitas sarana_sanitasi khususnya untuk masyarakat Kelurahan Mergosono. Sarana sanitasi yang diberikan oleh pemerintah akan bermanfaat bagi masyarakat jika sarana tersebut dikelola dan dipelihara dengan baik. Peran masyarakat sangat penting dalam mengelola sanitasi dalam upaya peningkatan kesehatan masyarakat dan lingkungan. Dalam upaya untuk ikut berperan dalam mengelola sanitasi, pemerintah telah mengesahkan suatu organisasi agar masyarakat dapat memelihara sanitasi secara optimal. Fenomena pada masyarakatsaat ini adalah belum diketahuinya pengaruh peran aktif masyarakat dalam mengelola sanitasi sebagai upaya untuk meningkatkan kesehatan masyarakat dan lingkungan, khususnya pada Kelurahan Mergosono. Secara detail penelitian yang akan dilakukan difokuskan pada masyarakat yang berada di Kelurahan Mergosono Kota Malang. Masyarakat yang ikut berperan dan berpartisipasi dalam mengelola sanitasi dan kesehatan lingkungan yang dikaji dari segi pengetahuan masyarakat tentang kesehatan lingkungan dan ada tidaknya peran masyarakat dalam mengelola sanitasi dalam upaya peningkatan kesehatan lingkungan. Sebagai pendekatan penyelesaian masalah dilakukan kajian terhadap masyarakat dalam mengelola sanitasi dan kajian terhadap peningkatan kesehatan lingkungan yang berperan dalam pengelolaan sanitasi. Metode Penelitian yang dipakai yaitu deskriptif kuantitatif dengan pendekatan yang akan dipergunakan dalam menganalisa data berupa analisa kuantitatif statistik menggunakan program komputer SPSS. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh peran masyarakat dalam mengelola sanitasi terhadap perubahan pada peningkatan kesehatan lingkungan walaupun dengan nilai yang kecil. Hal ini karena masih belum optimalnya peran serta masyarakat dalam mengelola sanitasi. Dari hasil ini diharapkan dapat memberikan masukan dalam rencana pengembangan sarana sanitasi pada lokasilain dengan untuk lebih banyak melibatkan peran masyarakat di dalamnya.
=================================================================================================================================
Sanitation in densely populated area in Malangis usually very bad. One area in Malang, which is very crammed with buildings, is located in the sub district of Mergosono. To improve the quality of health and environmentofthe people there, the local governmenthas given sanitary facilities. The facilities will be beneficial for the people there if managed and maintained very well. The role of the people in managing these facilities is very important to improve the quality of the people’s health and environment. Therefore the local governmenthaslegitimated an organization so that the people can maintain this sanitation optimally. But the influence of people’s participation on improving the quality of the people’s health and environment has not been known. This research is focused on the people living in the sub district of Mergosono, Malang and it studies the people’s knowledge about environmental health, especially those who have participated in managing & maintaining environmental health and to what extent is their participation to improve the environmental health. The problem is solved by studying the relation between the people’s participation in maintaining sanitation and its improvement to environmental health. The method usedin this research is descriptive quantitative and the data is analyzed using statistic quantitative analysis using SPSS program. The result of the research indicates that the influence of people’s participation in maintaining sanitation on the environmental health improvementis small. This is because the people’s participation in maintaining sanitation has not been optimum. This research is expected to be able to give inputs in developing sanitation in other places.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: peran serta masyarakat, pengelolaan kesehatan lingkungan, People’s participation, environmental health maintenance.
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD194.6 Environmental impact analysis
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Architecture > 23101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Anis Wulandari
Date Deposited: 29 Aug 2023 06:26
Last Modified: 29 Aug 2023 06:26
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/98012

Actions (login required)

View Item View Item